Resep Sambal Terasi Mentah, Gurih, Enak dan Lezat, Dijamin Sekali Coba Bikin Katagihan

- 16 Februari 2023, 14:16 WIB
Resep sambal terasi paling enak.
Resep sambal terasi paling enak. /
KILAS KLATEN - Sebagai orang Indonesia, sudah tentu familiar dengan yang namanya sambal. Bahkan, sebagian besar masyarakat Indonesia menganggap apabila makan makanan tanpa didampingi oleh sambal, maka rasanya terasa kurang nikmat.

Makan nasi harus pakai sambal, makan sayur bening harus ada sambal. Semua pakai sambal. Dan tahukah kamu, bila sambal terasi itu bisa dimasak mentah dan matang ? Sambal terasi mentah? Bagaimana membuatnya ya, kira-kira?

Sambal memanglah suatu hal yang seakan- akan wajib sekali untuk dihidangkan mendampingi masakan, seperti lauk-pauk, sayur mayur, bahkan bisa juga untuk pelengkap camilan.
 
Hal ini dapat terjadi lantaran sambal dinilai bisa semakin menggugah nafsu makan, khususnya bagi masyarakat Indonesia. Begitu pula dengan sambal terasi.
 
Bicara mengenai sambal, makanan pelengkap yang berbahan dasar cabai ini ternyata memiliki banyak jenis. Diantaranya seperti, sambal tomat, sambal orek atau sambal bawang, sambal matah, sambal kecap, sambal terasi, sambal ijo, dan lain sebagainya.
 
 
Setiap wilayah atau daerah bahkan memiliki ciri khas dalam pembuatan sambalnya. Mereka mempunyai resep tertentu dan juga ciri khas masing-masing. Berbeda jenis sambal, maka akan berbeda pula dengan bahan yang akan digunakan, serta cara pembuatannya.
 


Sambal terasi merupakan sambal yang terbuat dari terasi yang dihaluskan dengan bahan dasar sambal, yakni cabai. Sambal terasi dapat disajikan dengan 2 cara.

Yaitu bisa dimasak matang, atau mentah. Nah, pada artikel ini akan dijelaskan secara gamblang dan tentunya cukup mudah untuk pembaca tiru, bagaimana sih cara membuat sambal terasi mentah yang segar dan bikin ketagihan? Simak resep di bawah ini, ya!

Resep Sambal Terasi Mentah

Bahan

1. Cabai Rawit 15 biji (atau dapat sesuai selera)
2. Cabai Merah besar 4 biji
3. Bawang Merah 4 siung
4. Terasi 1 ½ sachet (sesuai selera)
5. Jeruk Nipis
 
 

Bumbu

1. ½ sendok makan garam
2. Penyedap rasa
 

Cara Membuat

1. Cuci cabai dan juga bawang merah hingga bersih.

2. Selanjutnya, Bakar terasi dan juga bawang merah hingga berbau agak gosong.

3. Haluskan atau uleg cabai rawit, cabai merah, bawang merah yang sudah dibakar tadi, dengan garam. 

4. Jika sudah setengah halus, masukkan pula terasi yang sudah dibakar tadi, kemudian uleg lagi hingga tingkat kehalusannya merata.

 
5. Koreksi rasa, tambahkan penyedap rasa sesuai selera.

6. Terakhir, jika sudah halus semua kemudian tambahkan perasan jeruk nipis dan aduk rata.

7. Sambal terasi mentah yang segar, siap disajikan!
 
Bagaimana? Mudahkan? demikian inforasi resep sambalterasi mentah selamat mencoba!

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x