Cara Menjaga Kecantikan Kulit Selama Liburan ala Dokter Spesialis

- 16 Desember 2022, 07:15 WIB
Ilustrasi cara menjaga kecantikan kulit
Ilustrasi cara menjaga kecantikan kulit /Pixabay

KILAS KLATEN - Cara menjaga kecantikan kulit dan kesehatan penting dilakukan guna mencegah paparan sinar UV, noda, dan flek hitam.

Melansir dari Antara Dokter Spesialis Dermatologi dr. Matahari Arsy, SpKK, Ia memberikan tips cara menjaga kecantikan kulit tetap terawat dan sehat selama menjalani liburan akhir tahun.

Liburan akhir tahun sebentar lagi akan tiba, bagi yang merencanakan liburan alangkah baiknya untuk mempersiapkan wisata tujuan dan mencari tahu seputar lokasi wisata yang hendak dituju.

Hal tersebut tentu penting dilakukan untuk mengetahui bagaimana lokasi lingkungan di tempat wisata.

Pasalnya, meskipun liburan akhir tahun masih dalam musim penghujan tetapi biasanya disiang hari cuaca akan berlangsung panas.

Baca Juga: Manfaat Buah Anggur Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Cuaca yang panas ini jika kulit kita tidak mendapatkan perlindungan tentu akan mengalami sesuatu, mulai dari kulit kering, kusam, dan memerah.

Menurut dr. Arsy untuk menjaga kecantikan kulit yang terpenting ketika berada di luar ruangan adalah dengan menggunakan pelembab kulit yang bisa melindungi dari paparan UVA dan UVB.

Selain itu permasalahan yang sering dialami oleh banyak orang adalah kulit kering, disarankan untuk menggunakan pelembab yang mengandung hydrating peel, oxygeneo, atau intraceutical.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x