Tips Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Selama Berpuasa

- 27 Maret 2023, 20:00 WIB
Tips Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Selama Berpuasa
Tips Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Selama Berpuasa /ketut subiyanto/pexels

KILAS KLATEN - Selama berpuasa kita dilarang untuk makan dan minum dari terbit fajar hingga terbenam matahari, tentunya membuat kita kurang asupan nutrisi dalam tubuh. B

ukan hanya itu saja, selama bulan puasa juga kita akan merasakan beberapa masalah yang kerap hadir saat puasa, seperti pencernaan dan daya tahan tubuh yang masih belum bisa menyesuaikan ketika awal-awal menjalankan ibadah puasa.

Bukan hanya masalah pencernaan saja yang kerap hadir saat puasa, masalah kesehatan gigi dan mulut juga seringkali menjadi keluhan banyak orang.

Tidak mendapat asupan cairan selama belasan jam saat puasa bisa membuat bibir menjadi kering. Selain itu juga, mulut kerap mengeluarkan aroma tidak sedap, meskipun kamu sudah menyikat gigi sebelumnya. Belum lagi jika ada sariawan yang kerap muncul saat puasa.

Semua permasalahan kesehatan gigi dan mulut ini tentunya akan membuat kamu tidak nyaman dan tidak percaya diri selama menjalankan ibadah puasa, kamu jadi tidak percaya diri ketika harus berbicara di depan banyak orang karena bau mulut yang kerap hadir pada orang puasa.

Namun, kamu tidak usah bingung, berikut ini ada beberapa tips menjaga kesehatan gigi dan mulut saat puasa yang bisa kamu coba.

Baca Juga: Minum Oralit Saat Puasa? Ingat Jangan Sampai Overdosis

Tips Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut saat Puasa

1. Menyikat Gigi dengan Benar

Bau mulut merupakan masalah kesehatan gigi dan mulut yang paling sering terjadi saat puasa. Mungkin kamu bingung, kenapa bau mulut tetap muncul, padahal sudah menyikat gigi.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x