Tempat Wisata Terbaru di Pangandaran, Aquarium Raksasa yang Menyuguhkan Pemandangan Khas Bawah laut

- 21 Februari 2023, 20:30 WIB
Penampakan aquarium Pangandaran.
Penampakan aquarium Pangandaran. /YouTube/Nova Riyan/

KILAS KLATEN- Pangandaran kini memiliki tempat wisata baru bernama Aquarium Indonesia. Selain kamu dapat melihat ikan di akuarium utama, ada berbagai aktivitas seru yang bisa ditemui di tempat wisata yang baru launching pada 17 desember 2022 lalu.

Aquarium Indonesia pangandaran ini menawarkan pengalaman melihat akuarium tematik, schooling fish di tangki silinder, belajar sejarah kekayaan nusantara di museum, hingga dapat menyentuh biota laut secara langsung.

Wisatawan yang ingin menikmati keindahan akuarium Indonesia di Pangandaran ini cukup membayar tiket Rp40.000 pada hari kerja, sedangkan untuk akhir pekan atau libur nasional dikenakan harga tiket sebesar Rp50.00. akuarium ini beroperasi mulai pukul 08.30 WIB hingga pukul 16.30 WIB

Fasilitas di akuarium ini cukup lengkap, adapun fasilitas yang didapat pengunjung di akuarium Indonesia pangandaran yaitu penitipan barang, fasilitas khusus untuk pengunjung disabilitas, mushola, area parkir, hingga akses WIFI gratis.

Baca Juga: Selain Pantai, Intip 10 Rekomendasi Objek Wisata di Pangandaran

Aquarium Indonesia pangandaran ini berlokasi di komplek PPI cikidang, desa babakan, dusun Kalapa tingga, kabupaten Pangandaran.  Bagi para wisatawan dapat datang dari luar kota, bisa menggunakan kereta api dan berhenti di stasiun sidareja.

Selanjutnya dari stasiun menuju lokasi wisata masih berjarak sekitar 39 km atau bisa ditempuh dalam waktu 1 jam. Perjalanan selanjutnya bisa menggunakan bus kecil dari stasiun ke kawasan pantai pangandaran.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x