Gibran Unggul Jauh dalam Survei Calon Gubernur Jateng 2024 Versi Charta Politika

- 13 Oktober 2022, 23:38 WIB
Gibran Unggul Jauh dalam Survei Calon Gubernur Jateng 2024 Versi Charta Politika
Gibran Unggul Jauh dalam Survei Calon Gubernur Jateng 2024 Versi Charta Politika /

KILAS KLATEN - Gibran Rakabuming Raka unggul jauh dalam survei terbaru calon gubernur Jateng 2024 versi Charta Politika Indonesia.

Gibran yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Solo menjadi pilihan responden tertinggi dalam survei calon gubernur Jateng 2024 dengan 37,7 persen.

Dilansir Kilas Klaten dari ANTARA, lembaga Charta Politika Indonesia merilis hasil survei terbaru di mana Gibran Rakabuming Raka unggul sebagai calon gubernur Jateng dalam Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jawa Tengah pada 2024.

"Gibran Rakabuming Raka menjadi pilihan responden tertinggi sebagai kepala daerah Jawa Tengah dengan hasil survei 37,7 persen," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya.

Baca Juga: Kapok! Video Viral Balap Liar di Flyover Purwosari Solo, Gibran : Akan Saya Cari Pelakunya

Dalam survei survei terbaru calon gubernur Jateng 2024 itu Gibran unggul atas Wakil Gubernur Jateng saat ini yaitu Taj Yasin Maimoen yang mendapatkan 12,5 persen.

Gibran juga unggul jauh dari calon gubernur Jateng 2024 yang lain, seperti Hendrar Prihardi, FX Hadi Rudyatmo, Achmad Husein, Sudirman Said, Rustriningsih, dan Komjen Pol (Purn.) Condro Kirono.

Dalam survei survei terbaru calon gubernur Jateng 2024 versi Charta Politika Indonesia itu, Hendrar Prihardi hanya dipilih oleh 7,7 persen responden, FX Hadi Rudyatmo sebanyak 4,7 persen, Achmad Husein sebanyak 3,7 persen, Sudirman Said sebanyak 3,1 persen, Rustriningsih 2,2 persen, dan Komjen Pol (Purn.) Condro Kirono sebanyak 0,5 persen.

Gibran Rakabuming Raka unggul jauh dalam survei terbaru calon gubernur Jateng 2024 versi Charta Politika Indonesia.
Gibran Rakabuming Raka unggul jauh dalam survei terbaru calon gubernur Jateng 2024 versi Charta Politika Indonesia.

Sementara responden memilih tokoh lainnya sebanyak 2,3 persen dan tidak tahu/tidak menjawab sebanyak 25,8 persen.

Halaman:

Editor: Masruro

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x