Pendaftaran Relawan Piala Dunia U20 Indonesia Telah Dibuka, Ini Link dan Syaratnya

- 5 Desember 2022, 19:15 WIB
Pendaftaran Relawan Piala Dunia U20 Indonesia Telah Dibuka, Ini Link dan Syaratnya
Pendaftaran Relawan Piala Dunia U20 Indonesia Telah Dibuka, Ini Link dan Syaratnya /pssi

KILAS KLATEN - Seperti yang diketahui bahwa Piala Dunia U20 akan digelar di Indonesia pada 2023 mendatang.

Sebagai tuan rumah perhelatan Piala Dunia U20 ini akan berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni 2022 dengan menunjuk beberapa kota di Indonesia.

Tentunya dalam melancarkan serta memeriahkan Piala Dunia U20 ini, Komite Panitia Lokal dengan bangga mengumumkan peluncuran Program Relawan pada Hari Relawan Internasional (5 Desember).

Dilaporkan laman resmi PSSI, ada 1.500 relawan yang dibutuhkan untuk berkesempatan bekerja dan ditempatkan di sejumlah area fungsional guna perhelatan Piala Dunia U20 di Indonesia.

Baca Juga: Link Streaming Brasil vs Korea Selatan Beserta Prediksi di Babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022

Area ini akan menjadi tempat bekerja relawan seperti stadion, tempat latihan, bandara hingga hotel.

“Relawan adalah jantung dari setiap turnamen, dan dengan senang hati kami mengundang Anda secara resmi untuk menjadi bagian dari program relawan. Anda akan mendapatkan kesempatan untuk merasakan turnamen dari dalam dan belajar lebih banyak tentang bagaimana acara olahraga internasional besar diselenggarakan. Anda akan bergabung ke dalam tim yang hebat dan kita akan bekerja sama untuk masa depan sepakbola Indonesia," ujar Lead Project Komite Panitia Lokal Maaike Ira Puspita.

Pendaftaran program ini dibuka hingga 5 Februari 2023 dengan mendorong orang-orang dari semua latar belakang untuk mendaftar. 

Jika Anda tertarik dalam menjadi relawan Piala Dunia U20 di Indonesia, terdapat sejumlah syarat yang harus dipenuhi.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x