Daftar Juara Community Shield: Manchester United Masih Jadi Tim Tersukses

7 Agustus 2023, 09:30 WIB
Daftar Juara Community Shield : Manchester United Masih Jadi Tim Tersukses /talkSPORT

KILAS KLATEN - Arsenal berhasil mengalahkan Manchester City dalam perebutan gelar Community Shield yang berlangsung di stadion Wembley, 6 Agustus 2023. Lewat drama adu penalti 4-1 setelah hasil 1-1 di waktu normal, Arsenal mampu mengunci gelar Community Shield ke 17 mereka sepanjang sejarah.

Manchester City sejatinya unggul 1-0 lebih dulu berkat gol Cole Palmer pada menit ke-77. Nampaknya Manchester City akan mendapatkan gelar, karena hingga menit ke 90 Arsenal masih gagal menyamakan kedudukan.

Namun, petaka bagi Manchester City datang ketika Arsenal mampu menyamakan skor menjadi 1-1 lewat gol Leandro Trossard pada injury time, tepatnya menit ke-90+11.

Pertandingan harus dilanjutkan ke babak adu penalti untuk menentukan siapa yang berhak mendapatkan gelar juara.

Lima penendang Arsenal sukses menuntaskan tugasnya, yakni Martin Odegaard, Leandro Trossard, Bukayo Saka, dan Fabio Vieira.

Kiper Arsenal, Aaron Ramsdale, berhasil menggagalkan dua tembakan eksekutor Man City yaitu Kevin De Bruyne dan Rodri.

Hanya satu pemain Man City yang berhasil melesakkan bola ke gawang Arsenal saat adu penalti yaitu Bernardo Silva.

 Baca Juga: Menang Dramatis, Arsenal Juarai Community Shield 2023 : 1-1 (Pen 4-1)

Daftar Gelar Community Shield

Community Shield merupakan pertandingan yang mempertemukan antara juara piala FA melawan juara Liga Inggris. Jika juara kedua kompetisi tersebut adalah tim yang sama, maka yang mengikuti pertandingan ini adalah juara piala FA dan runner-up Liga Inggris.

Seperti halnya Community Shield Arsenal vs Manchester City. Arsenal adalah runner-up Liga Inggris sedangkan Manchester City adalah juara Piala FA.

Dengan kemenangan Arsenal atas Manchester City, ada beberapa catatan menarik tentang daftar juara Community Shield sejak diadakan pertama kali tahun 1908.

Gelar Community Shield 2023 yang didapatkan Arsenal merupakan pencapaian ke 17 mereka. Sebelum ini, Arsenal memperoleh gelar ini pada tahun 1930, 1931, 1933, 1934, 1938, 1948, 1953, 1991, 1998, 1999, 2002, 2004, 2014, 2015, 2017, 2020.

Sedangkan bagi Manchester City, ini menjadi kekalahan kedua beruntun pada Community Shield. Musim lalu mereka juga gagal menjadi juara setelah takluk 1-3 dari Liverpool.

Namun demikian, The Cityzens sudah enam kali menjuarai Community Shield pada 1937, 1968, 1972, 2012, 2018, dan 2019.

Sementara itu, tim tersukses yang menjuarai Community Shield adalah Manchester United. Setan Merah mengoleksi 21 trofi.

Baca Juga: Top 10 Transfer Termahal Liga Italia 2023/2024 Hingga Saat Ini

Berikut ini daftar klub Liga Inggris yang pernah menjuarai Community Shield :

  • Manchester United - 21 trofi
  • Arsenal - 17
  • Liverpool - 16
  • Everton - 9
  • Tottenham Hotspur - 7
  • Manchester City - 6
  • Chelsea - 4
  • Wolverhampton Wanderers - 4
  • Leicester City - 2
  • Leeds United - 2
  • Burnley- 2
  • West Bromwich Albion - 2
  • Aston Villa - 1
  • Nottingham Forest - 1
  • Derby County - 1
  • West Ham - 1
  • Bolton Wanderers - 1
  • Portmouth FC - 1
  • Sunderland AFC - 1
  • Sheffield Wednesday - 1
  • Cardiff City - 1
  • Huddersfield Town - 1
  • Blackburn Rovers - 1
  • Brighton & Hove Albion - 1
  • Newcastle United - 1***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Tags

Terkini

Terpopuler