5 Keistimewaan Malam Lailatul Qadar yang Umat Muslim Wajib Ketahui

- 21 Maret 2023, 21:30 WIB
5 Keistimewaan Malam Lailatul Qadar yang Umat Muslim Wajib Ketahui
5 Keistimewaan Malam Lailatul Qadar yang Umat Muslim Wajib Ketahui /Pixabay.com / chiplanay

Adapun tanda-tanda datangnya malam lailatul qadar adalah sebagai berikut.

  1. Udara dan suasana pagi yang tenang
  2. Cahaya matahari cerah
  3. Memimpikan hal baik
  4. Bulan Nampak separuh
  5. Malamnya tidak panas
  6. Akan khusyuk saat beribadah.

Adapun 5 keutamaan malam lailatul qadar yang umat muslim wajib ketahui, agar semakin khidmat dan khusyuk dalam beribadah adalah sebagai berikut.

  1. Lebih Baik dari Seribu Bulan

Lailatul Qadar adalah malam terpenting yang terjadi pada bulan Ramadhan dan disebut sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan. Para ulama pun berpendapat bahwa siapa pun yang beramal saleh pada malam qadar, maka dirinya memperoleh pahala setara dengan melakukannya selama seribu bulan.

  1. Turunnya para Malaikat

Keutamaan malam Lailatul Qadar lainnya yaitu para malaikat turun ke bumi. Pernyataan ini ada dalam QS Al-Qadr ayat 4 yang artinya:

"Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan."

Menurut Al-Imam Al-Qurthubi, setiap lapis langit dari sidratul muntaha, para malaikat turun ke bumi untuk mengaminkan doa-doa umat Islam yang dipanjatkan di malam itu sampai terbit fajar.

Baca Juga: Doa Hari Pertama Puasa Ramadhan dan Keutamaannya yang Wajib Umat Muslim Ketahui

  1. Malam Penuh Berkah

Malam Lailatul Qadar adalah malam yang dipenuhi keberkahan di dalamnya. Dalam surat Ad-Dukhan ayat ketiga dijelaskan bahwa "Kami menurunkan pada suatu malam yang diberkahi dan sesungguhnya Kami-lah yang memberikan peringatan."

  1. Allah Mengampuni Dosa Masa Lalu

Allah akan mengampuni segala dosa bagi umat muslim yang menghidupkan malam Lailatul Qadar di bulan Ramadhan.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x