Doa Puasa Hari ke-4 Ramadhan, Mohon Berikanlah Kekuatan Kepadaku untuk Menegakkan Perintah-Mu

- 25 Maret 2023, 20:30 WIB
Ilustrasi -Doa Puasa Hari ke-4 Ramadhan, Mohon Berikanlah Kekuatan Kepadaku untuk Menegakkan Perintah-Mu
Ilustrasi -Doa Puasa Hari ke-4 Ramadhan, Mohon Berikanlah Kekuatan Kepadaku untuk Menegakkan Perintah-Mu /islamic/pexels

KILAS KLATEN - Tak terasa besok hari ini kita memasuki hari ke-4 puasa. Seperti dikatakan bahwa bulan puasa adalah bulan yang penuh berkah dan rahmat dari Allah, bulan ini bisa disebut juga bulan pengampunan, maka dari itu pintu neraka ditutup dan dibukanya pintu surga, Allah memberi kesempatan kepada kita untuk bertaubat pada bulan penuh ampunan ini.

Bukan hanya itu saja, setiap harinya pada bulan puasa memiliki keistimewaan nya tersendiri dan do’a nya sendiri.

Seperti hari ini do’a puasa hari ke-4 ramadhan, menjelaskan bahwa kita memohon untuk diberi kekuatan, dengan maksud kekuatan untuk menegakkan perintah-perintah yang telah Allah perintahkan kepada seluruh umat muslim. Bahkan bukan hanya meminta kekuatan untuk menegakan perintah.

Dalam do’a ini kita memohon untuk bisa merasakan betapa manisnya dzikir dalam mengingat-Mu. Tak banyak orang mudah untuk terus berdzikir menyebut asma Allah nan agung. Juga berisi tentang memohon untuk diberi kekuatan dalam bersyukur kepada-Mu.

Kita sebagai makhluk Allah harus pandai bersyukur atas apa yang telah Allah berikan kepada kita, termasuk syukur diberi kesehatan yang jarang sekali kita sadari. Adapun do’a lengkapnya adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Inilah Doa Puasa Hari ke-3 Ramadhan, Berikanlah Aku Rizki Akal dan Kewaspadaan

Doa Hari ke-4 Ramadhan

allahumma qawwinii fiihi ‘alaa iqoomati amrika wa adziqnii fiihi halaawata dzikrika wa audzi’nii fiihi li adaai syukrika bikaramika wahfazhnii fiihi bihifzhika wa sitrika yaa absharan-naazhiriin

Artinya : Ya Allah! Mohon berikanlah kekuatan kepadaku, untuk menegakkan perintah-perintah-MU, dan berilah aku manisnya berdzikir mengingat-MU. Mohon berilah aku kekuatan untuk bersyukur kepada-MU, dengan kemuliaan- MU. Dan jagalah aku dengan penjagaan-MU dan perlindungan-MU, Wahai dzat Yang Maha Melihat.

Baca Juga: Doa Hari Kedua Puasa Ramadhan, Mohon Didekatkan Kepada Keridhaan-Mu

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x