Teks Kultum Singkat Puasa Ramadhan Tema Kejujuran

- 29 Maret 2023, 17:45 WIB
Ilustrasi - Teks Kultum Singkat Puasa Ramadhan Tema Kejujuran
Ilustrasi - Teks Kultum Singkat Puasa Ramadhan Tema Kejujuran /lumn/pexels

Saudara muslim yang dirahmati Allah SWT, kita semua tentu tahu atau minimal pernah mendengar bahwa Islam adalah agama yang mengajarkan kejujuran. Urgensi sifat jujur ini bahkan telah dicontohkan oleh Rasul dan Nabi Allah SWT. Para Rasul dan Nabi merupakan sosok yang siddiq yang artinya jujur atau benar. Kenapa sih, kita harus berkata jujur?

Artinya: "Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kamu kepada Allah dan ucapkanlah perkataan yang benar."

MasyaAllah, Maha Benar Allah atas segala firman-Nya. Mengucapkan perkataan yang benar itu adalah perintah Allah SWT, Saudara Muslim. Lantas apa yang akan kita dapatkan ketika jujur? Ketenangan.

Baca Juga: Teks Kultum Ramadhan Hari Ke-4 Tema Ikhlas

Ya, orang yang berkata jujur tentu hatinya akan tenang sebab ia mengatakan yang sebenarnya dan tidak cemas untuk menutupi kebohongannya. Saudara Muslim yang diridhoi Allah SWT, kebohongan itu tidak akan menyelesaikan masalah dan tidak dapat dilakukan sendirian. Sekali seseorang itu berbohong maka rasa cemas, gelisah, dan resah akan memasukinya. Lantas mengapa berbohong tidak dapat dilakukan sendirian?

Jawabannya adalah karena berbohong selalu membutuhkan orang lain dan membutuhkan kebohongan-kebohongan lainnya. Naudzubillah min dzalik.

Saudara Muslimku, Daud Rasyid dalam bukunya yang berjudul Islam dalam berbagai dimensi menyebutkan penjelasan sifat jujur dalam hadist yang berbunyi,

Jujur akan membawa kebaikan. Kebaikan adalah pangkal masuk surga. Orang yang bersifat jujur akan dicatat Allah sebagai orang yang jujur di sisi-Nya. Sebaliknya, dusta akan menjerumuskan orang pada kejahatan. Sedangkan kejahatan adalah pangkal masuk neraka. Orang yang berdusta akan dicatat Allah sebagai orang pendusta di sisi-Nya.” (HR. Bukhari Muslim)

Wallahu a’lam bish-shawab. Kebenaran hanya milik Allah dan kesalahan datang dari manusia itu sendiri. Semoga ada manfaat yang dapat diperoleh dari kultum hari ini. Wabillahi taufik wal hidayah.

Baca Juga: Teks Kultum Singkat Ramadhan hari ke-3 Tema Menuntut Ilmu

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x