11 Hal yang Harus Dicek Saat Beli iPhone Bekas, Jangan Sampai Kecolongan!

- 29 Januari 2022, 11:06 WIB
Beli iPhone bekas? Pastikan hal-hal ini tidak terkendala.
Beli iPhone bekas? Pastikan hal-hal ini tidak terkendala. //Daniel Romero/unsplash.com

Kilas Klaten - Banyak orang berminat beli iPhone bekas demi harga yang lebih terjangkau. Namun ternyata, ada beberapa hal yang perlu dicek dan diperhatikan saat bertransaksi maupun setelah barang ada di tangan pembeli.

Membeli barang tangan kedua, terutama iPhone bekas memang memiliki sejumlah risiko. Namun jika beruntung memang bisa mendapatkan barang murah namun tetap berkualitas.

Lebih aman memang membeli iPhone bekas secara langsung. Transaksi dilakukan dengan melihat penampakkan iPhone tersebut.

Baca Juga: Simak 5 Fitur Unggulan Vivo V23 5G, Rilis Baru Vivo V Series di Indonesia

Namun jika terpaksa membeli secara online melalui marketplace, harap perhatikan beberapa hal seperti memilih toko yang terpercaya, menyediakan garansi, hingga mempunyai ulasan bagus.

Namun jika iPhone bekas sudah di tanganmu, ada beberapa hal yang masih perlu dicek dan dipastikan demi keamanan. Berikut beberapa hal yang perlu dicek saat beli iPhone bekas dilansir dari YouTube Tech In.

1. Cek iCloud

Salah satu hal penting saat beli iPhone bekas adalah cek iCloud. Pastikan iCloud sudah tidak terhubung dengan pemilik sebelumnya dan tidak terkunci.

Apabila dua hal tersebut terpenuhi, maka iPhone milikmu bisa digunakan. Namun jika tidak, maka tak bisa digunakan sama sekali.

2. Cek True Tone

Fitur ini merupakan elemen penting dalam smartphone keluaran Apple ini. Jika true tone tak menyala, maka ada kemungkinan layar LCD sudah diganti menggunakan kualitas yang kurangb aik.

3. Cek Touchscreen

Salah satu hal lain yang perlu dicek adalah sensitivitas layar. Cek touchscreen menggunakan fitur assisive touch. 

Gerakkan jari ke seluruh layar dan pastikan semua titik memiliki sensitivitas yang baik. Maka iPhone lebih nyaman digunakan.

Baca Juga: Simak Harga dan Spesifikasi Vivo V23 5G, Produk Baru dengan Fitur Body yang Bisa Berubah Warna

4. Cek Warna Layar

Jangan sampai ketika membeli iPhone kualitas warna layarnya buruk. Hal ini akan mengganggu kenyamananmu.

Cara cek ada atau tidaknya dead pixel adalah dengan menampilkan gambar putih polos lalu maksimalkan kecerahan layar. Jika tidak ada bintik warna maka aman.

5. Cek Battery Health

Pengguna iPhone dapat memastikan kondisi baterai dengan cek presentasei battery health. Angka presentase yang muncul menunjukkan seberapa baik ketahanan baterai iPhone yang kamu beli.

6. Cek Sensor Telfon

Saat membeli iPhone, pastikan untuk mencoba melakukan panggilan suara. Sebab banyak kasus iPhone yang memiliki kerusakan sensor sehingga tak bisa digunakan untuk melakukan panggilan.

7. Cek Speaker

Ini berlaku untuk semua handphone. Pastikan semua speaker yang ada berfungsi dengan baik dan maksimal.

Nyalakan sebuah lagu untuk memastikan speaker berfungsi optimal.

8. Cek Kamera

Salah satu keunggulan iPhone terletak pada kameranya. Pastikan semua kamera, depan dan belakang, berfungsi secara optimal.

iPhone juga memiliki fitur switch kamera. Pastika proses switch kamera stabil dan cepat. Jika terhambat maka ada kemungkinan ada kendala di mesin.

Baca Juga: Studio Ghibli Theme Park Jepang Akan Dibuka pada 1 November 2022!

9. Cek Imei

iPhone bekas memiliki beragam variasi. Ada yang bekas iBox atau pemakaian lokal Indonesia. Namun ada juga yang bekas pemakaian luar negeri atau Inter.

Jika membeli bekas Indonesia, pastikan cek nomor Imei. Pastikan sesuai antara yang ada di boks, iPhone, dan situs Kementerian Perindustrian.

10. Cek Sambungan Nirkabel

Pastikan seluruh sambungan nirkabel seperti WiFi dan Bluetooth berfungsi secara optimal. Tidak ada kesusahan untuk terkoneksi sama sekali. Hal ini penting untuk dipastikan.

11. Cek Jaringan Sim Card

Terakhir, namun paling penting adalah memastikan apakah iPhonemu dapat terkoneksi dengan jaringan seluler dengan normal. Cek menggunakan simcard. Jangan sampai ada kendala.

Itu tadi 11 hal yang perlu kamu cek saat membeli iPhone bekas. Pastikan semua detail ini dilakukan agar tak ada kendala di gadget barumu.***

 

Editor: Hammam Izzudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x