Spesifikasi OPPO A17k, Smartphone Murah yang Telah Lolos Uji Kinerja

- 10 Mei 2023, 11:45 WIB
Spesifikasi OPPO A17k dan harganya
Spesifikasi OPPO A17k dan harganya /Doc. Oppo

KILAS KLATEN - Selain OPPO A17, OPPO juga merilis OPPO A17k sebagai smartphone entry level berkualitas. Smartphone ini diketahui memiliki ruang penyimpanan yang besar dengan ekspansi dan baterai tahan lama.

Tidak hanya itu saja, smartphone OPPO yang juga tergolong a-series ini juga telah lolos uji IPX4 sehingga tahan air. Soal kualitas seharusnya tidak perlu diragukan lagi.

Tidak cukup sampai disitu saja, smartphone ini juga telah lolos berbagai uji ketahanan dan kinerja perangkat lainnya yaitu Tes Plug-In USB, Tes Jatuh, dan Tes Tahan Suhu Tinggi & Kelembaban Tinggi

Berikut ini detail spesifikasi OPPO A17k beserta harga terbarunya di Indonesia .

Baca Juga: Spesifikasi OPPO A17, Smartphone dengan Desain Premium yang Tahan Kotoran

Spesifikasi OPPO A17k

Desain dan Layar

OPPO A17k hadir dengan dua varian warna yaitu emas dan biru laut. Smartphone ini memiliki berat 189 gram dan ketebalan 8,29 mm.

Dibekali dengan layar eye care yang kaya warna. Layarnya yang besar membuat Anda bisa menikmati konten video dan game dengan lebih jelas. Selain itu, layarnya juga menampilkan warna yang akurat dan halus, serta detail yang mudah dilihat.

Baterai

Smartphone yang satu ini memiliki baterai berkapasitas 5000 mAh yang tahan lama. Menggunakan aplikasi apa saja sepanjang waktu tidak akan membuat daya baterainya cepat habis.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x