Segera! Apple Akan Permudah Transfer Data iOS Ke Android Jadi Lebih Mudah, Simak Lengkapnya Di Sini!

- 9 Maret 2024, 13:22 WIB
Ilustrasi Apple.
Ilustrasi Apple. /Reuters/

KILAS KLATEN – Apple sedang berupaya untuk mempermudah pengguna iPhone yang ingin beralih ke Android, berkat Digital Markets Act (DMA) dari Uni Eropa.

Dalam laporan Apple terbaru mengenai kepatuhan DMA, Apple mengungkapkan rencana untuk meningkatkan portabilitas data antara sistem operasi iOS dan yang lainnya.

Langkah Apple ini diambil dalam rangka mendukung upaya UE untuk meningkatkan kebebasan konsumen dalam memilih platform yang diinginkan.

Perusahaan teknologi Apple tersebut bertujuan untuk meluncurkan solusi baru pada musim gugur 2025, sebagai bagian dari komitmennya untuk meningkatkan pengalaman pengguna dan memenuhi persyaratan regulasi.

Baca Juga: Perbandingan Antara Apple Watch Series 8 dan Apple Watch Ultra, Mana Yang Lebih Baik?

Dalam laporan tersebut, Apple menyatakan bahwa mereka sedang aktif mengembangkan metode yang lebih ramah pengguna untuk mentransfer data dari iPhone ke perangkat non-Apple, terutama ponsel Android.

Meskipun rincian tentang bagaimana proses transfer akan berfungsi masih sedikit, Apple nampaknya berencana untuk memberikan alat kepada penyedia sistem operasi mobile, seperti Google, agar mereka dapat mengembangkan aplikasi transfer data mereka sendiri.

Saat ini, pengguna iPhone yang ingin beralih ke Android dapat menggunakan aplikasi "Pindah ke Android" yang disediakan oleh Google.

Namun demikian, aplikasi ini memiliki beberapa batasan dalam hal transfer data.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Indian Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x