Mengenal Azolla, Tanaman Liar yang Bikin Pengusaha Ternak Makin Cuan

- 15 November 2022, 18:50 WIB
Mengenal Azolla, Tanaman Liar yang Bikin Pengusaha Ternak Makin Cuan
Mengenal Azolla, Tanaman Liar yang Bikin Pengusaha Ternak Makin Cuan /youtube/Kebun ichiro

KILAS KLATEN -  Tanaman azolla sebenarnya adalah tanaman liar namun bisa dimanfaatkan sebagai pakan ternak dan bahan pembuatan pupuk organic.

Azolla adalah tanaman paku yang istimewa karena asosiasinya dengan ganggang hijau biru Anabahema azollae yang menjadikannya mampu menambat nitrogen bebas.

Kandungan protein pada azolla cukup tinggi, yakni berkisar antara 13-30 persen berat keringnya.

Kandungan protein yang tinggi ini menjadikan azolla sebagai salah satu alternatif pakan ternak yang baik.

Baca Juga: Tanaman Azolla, Pakan Alternatif yang Bisa Memangkas Biaya Produksi Usaha Terutama Pada Ternak Ikan

Azolla memiliki beberapa spesies, diantaranya Azolla caroliniana, Azolla filiculodies, Azolla Mexicana, Azolla microphylla, Azolla Nilotica, dan jenis lainnya.

Kandungan pada Azolla

Tanaman azolla selain kaya akan kandungan protein, asam amino, essensial, vitamin A, vitamin B12, mineral, kalsium, fosfor, kalium, zat besi, dan magnesium.

Kandungan karbohidrat dan lemak pada azolla sangat rendah. Komposisi nutrisinya membuat azolla sangat efisien dan efektif sebagai pakan ikan dan ternak.

Sedangkan pada ikan dan ternak akan mudah mencernanya karena kandungan protein yang tinggi dan lignin yang rendah.

Halaman:

Editor: Masruro

Sumber: Cybex.pertanian.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x