Hore! YG Entertainment Konfirmasi Konser Blackpink Akan Tetap Digelar di GBK

9 November 2022, 15:27 WIB
Hore! YG Entertainment Konfirmasi Konser Blackpink Akan Tetap Digelar Di GBK /Twitter.com/@BLACKPINK

KILAS KLATEN - Setelah riuh dengan kabar bahwa GBK tidak bisa digunakan untuk kegiatan konser karena sedang persiapan Piala Dunia 2022 U-20 yang disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, kini BLINK bisa bernapas lega karena YG Entertainment, agensi yang menaungi Blackpink, mengonfirmasi melalui akun Weverse bahwa konser Blackpink akan tetap digelar di GBK.

“Concert information, date: 11-12 March 2023, location: Gelora Bung Karno Main Stadium, Jakarta, ticket vender: Tiket.com,” tulis YG Entertainment di Weverse, pada 8 November.

Hal ini juga diperkuat dengan pernyataan Direktur Utama Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK), Rakhmadi Afif Kusumo, yang mempertimbangkan konser Blackpink dan Raisa tetap bisa digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).

"Masih dipertimbangkan, dan semoga itu bisa terlaksana dengan baik. Insyaallah dalam waktu dekat, saya belum bisa jawab hari ini, tapi kalau kita lihat sendiri, saudara-saudara bisa cek, di Qatar sendiri ada konser menjelang World Cup," kata Rakhmadi.

Baca Juga: Peraturan Terbaru Menpora: GBK Tidak Bisa Digunakan untuk Kegiatan Lain, Konser Blackpink Batal?

Blackpink memang dijadwalkan akan mengadakan konser di Indonesia pada tanggal 11 & 12 Maret 2023, sedangkan Raisa dijadwalkan akan menggelar konser pada 25 Februari 2023.

Namun, kabar tak menyenangkan datang saat Menpora Zainudin Amali mengatakan bahwa konser ini terancam batal, tertunda, atau dipindahkan perkara lokasi GBK yang tak boleh digunakan.

Hal itu berkaitan dengan GBK yang akan menjadi lokasi pelaksanaan Piala Dunia U-22 2023 yang akan dilaksanakan pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023. Dan, disebutkan juga, bahwa GBK harus sudah steril sejak enam bulan sebelum pelaksanaan Piala Dunia U-22.

Blackpink sendiri memang sedang menggelar tur dunia bertajuk Born Pink. Konser di Asia sendiri akan dimulai dari Bangkok, Thailand, pada Januari 2023, yang akan berlanjut ke Hong Kong, Riyadh, Abu Dhabi, Kuala Lumpur, Jakarta, Kaohsiung, Manila, dan, akan ditutup di Singapura pada Mei 2023.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Gelora Bung Karno yang Nantinya Berlangsung Konser BLACKPINK

Pengumuman tur dunia Blackpink tersebut secara khusus mendapat perhatian dan antisipasi ekstra karena sekalanya yang sangat besar. Dengan tur ini, Blackpink akan menjadi girl grup pertama di dunia yang menggelar konser solo di Riyadh dan Abu Dhabi.

“Selain Hong Kong, kedelapan (lokasi konser) adalah stadion. Ini akan menjadi tur stadion Asia berskala besar di antara semua girl grup di dunia,” ungkap YG Entertainment.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: YG Entertainment

Tags

Terkini

Terpopuler