Anime Wisdom: Nasihat dan Kata-kata Bijak Hikigaya Hachiman untuk Para Jomblo

- 10 November 2022, 17:00 WIB
Anime Wisdom: Nasihat dan Kata-kata Bijak Hikigaya Hachiman untuk Para Jomblo
Anime Wisdom: Nasihat dan Kata-kata Bijak Hikigaya Hachiman untuk Para Jomblo /otakupoi.org/

KILAS KLATEN - Hikigaya Hachiman adalah seorang siswa SMA Sobu dalam cerita anime Yahari Ore no Seishun Love Comedy wa Machigatteiru, yang lebih dikenal dengan Oregairu.

Hikigaya seorang melankolis yang buruk. Dia mempercayai bahwa masa muda adalah sebuah solusi yang diciptakan untuk orang-orang munafik yang lahir dari kegagalan masa lalu.

Suatu saat ia dipaksa gurunya untuk bergabung dalam Klub Relawan, harapannya, agar kepribadian buruknya dapat berubah.

Hachiman mempercayai bahwa kehadiran dirinya tidak penting, dia pun bersedia menerima segala kesalahan untuk menjaga orang lain.

Baca Juga: Situs Nonton Anime Terbaru 2022 Resmi, Bukan Anoboy

Hikigaya Hachiman merupakan tokoh utama anime Yahari Ore no Seishun Love Comedy wa Machigatteiru, yang biasa disebut juga Oregairu.

Hikigaya bisa direpresentasikan sebagai karakter jomblo inspiratif. Dia memiliki banyak sekali quotes dan kata-kata bijak penuh filosofi “kesendirian” yang menggugah kesadaran.

Berikut ini nasihat dan kata-kata Bijak Hikigaya Hachiman untuk Para Jomblo:

“Selagi masalah tidak dipermasalahkan, masalah tidak akan menjadi masalah.”

“Tak masalah jika kita salah. Karena setiap kita salah, kita akan terus mencari jawaban yang benar.”

Baca Juga: Anime Wisdom: Belajar Cara Menghargai dan Menghormati Perempuan dari Seorang Sanji

“Hati bukanlah sesuatu yang bisa dimengerti hanya dengan memikirkannya.”

“Ada banyak hal yang tak bisa diselesaikan hanya dengan mengandalkan kata-kata saja.”

“Kerja keras tak akan mengkhianatimu. Meskipun saat ini, itu akan menghianati mimpimu.”

“Berharap adanya orang lain untuk membaca pikiranmu adalah kehaluan.”

“Masa muda adalah kebohongan dan bentuk kejahatan.”

 “Trik terhebat setan adalah meyakinkan Anda bahwa dia tidak ada.”

 “Aku tidak terlalu sadar. Aku sangat sadar diri.”

“Lebih baik dibenci karena apa adanya, daripada dicintai secara tidak apa adanya.”

Baca Juga: Anime Wisdom: Jurus Izanami, Sejarahnya dan Ajakan untuk Mencintai Takdir

“Semua hal yang terjadi di depanku adalah masalah yang hanya bisa diselesaikan oleh diriku sendiri.”

“Jika tidak menemukan masalah atau jika tidak menemukan suatu alasan yang tepat. Maka ada sebagian orang yang tidak akan bertindak.”

“Mengubah diri sendiri sama dengan melarikan diri. Kenapa kau tidak coba menerima dirimu sendiri?”

“Apa itu Karya Wisata? Itu semacam tiruan kehidupan bermasyarakat. Kau tidak bisa memilih sendiri tempat yang ingin kau tinggali atau makanan yang ingin kau makan. Tapi dengan beberapa pengecualian, kau bisa bersenang-senang dengan biaya yang menipu dirimu.”

Baca Juga: Inilah Beberapa Manfaat Nonton Anime yang Jarang Diketahui

“Meskipun kesunyian ini mulai membuatku nyaman, rasanya detak jantungku ingin meninggalkan jarum jam ke dalam debu dan bergegas ke masa depan.”

“Aku tidak terlalu peduli dengan masa lalu. Karena jika terus memikirkannya hanya akan membuat hidupku suram.”

“Mereka berkata bahwa dunia akan berubah jika kau berubah, tapi itu bohong! Mereka hanya memaksamu untuk berkompromi dengan berbohong.”

“The Zone adalah keahlian yang hanya dimiliki dan disempurnakan oleh mereka yang benar-benar normal. Karakter utamanya adalah mereka dapat menahan situasi. Karena mereka senang dengan kehidupannya, mereka dapat membahagiakan yang sedang murung. Ini adalah aura unik dari karismatik ‘orang baik’. “

Baca Juga: Cara Membuat Live Wallpaper Anya Forger Anime Spy X Family yang Viral di TikTok

“Aku benci cewek yang baik. Hanya saling menyapa, bisa membuatku penasaran. Hanya saling mengirim pesan, dapat membuatku gelisah. Jika mereka menelponku, aku akan selalu melihat daftar panggilanku dengan senyum bodoh. Tapi aku tahu. Mereka hanya bersikap baik. Jika mereka baik padaku, berarti mereka juga baik pada yang lain. Aku hampir lupa akan hal itu.”

“Jika kenyataan itu kejam, maka kebohongan itu baik. Jadi, kebaikan adalah kebohongan. Aku selalu memegang harapan ini. Sampai tanpa aku sadari, aku sudah berhenti berharap.”

“Penyendiri dan berpengalaman tidak akan terjebak dalam perangkap yang sama. Sebagai veteran dalam pertempuran kehidupan, akulah yang terkuat dalam hal kekalahan. Jadi sampai kapan pun, aku benci cewek yang baik.”

“Percaya pada orang lain, saling membantu dan saling mendukung adalah hal yang paling tepat untuk dilakukan. Tapi itu hanya idealistis. Kenyataannya orang-orang tidak seperti itu.”

“Jadi aku tidak ingin menyuruhmu bergantung pada orang lain.”

Baca Juga: Lirik Lagu Ultraman Trigger Toriga Beserta Terjemahannya

“Dengan dalih menjalani ‘Masa muda’, orang-orang memutar balikkan akal sehat. Mereka menganggap, kebohongan,  dosa, dan kegagalan hanyalah bumbu masa muda. Jika mereka menganggap kegagalan adalah bagian dari menjalani masa muda, bukankah seharusnya seorang yang gagal mendapatkan teman juga bagian dari menjalani masa muda?”

“Jadi kesimpulannya, orang bodoh yang menikmati masa mudanya lebih baik mati saja!”

“Wanita itu terbuat dari gula dan bumbu, serta sesuatu yang menakjubkan, meski aku tidak tahu apa itu. Tentu saja, kalau dimisalkan memang terlalu banyak rasa pedas, tapi … mau dikasih gula sebanyak apapun, pedas tetaplah pedas. Kau takkan bisa mengerti hal menakjubkannya sebelum merasakannya.”

“Ingin memahami semua orang adalah keinginan yang munafik, bodoh dan angkuh. Benar-benar sangat menyedihkan dan memuakkan.“

Baca Juga: Lirik Lagu Ultraman Victory No Uta Beserta Terjemahannya

Demikian nasihat dan kata-kata bijak Hikigaya Hachiman untuk Para Jomblo.***

 

Editor: Masruro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah