Cara Budidaya Ikan Nila Di Kolam Terpal Hasil Melimpah Lengkap Beserta Tips Perawatan

- 5 Desember 2022, 12:49 WIB
Cara Budidaya Ikan Nila Di Kolam Terpal Hasil Melimpah  Lengkap Beserta Tips Perawatan
Cara Budidaya Ikan Nila Di Kolam Terpal Hasil Melimpah Lengkap Beserta Tips Perawatan /Kementerian Kelautan dan Perikanan
  • Usahakan memilih lokasi yang mudah dijangkau dan dekat dengan pengawasan, hal ini bertujuan untuk memastikan kondisi ikan nila berkembang dengan baik.
  • Pilih lokasi berupa tanah lapang yang minim terdapat pohon dan rerumputan yang berpotensi mempersulit pembuatan kolam terpal.
  • Pastikan lokasi pembudidayaan pencahayaan tercukupi untuk memastikan ikan nila memiliki tumbuh kembang yang baik; dan
  • Hindari berbagai gangguan yang berpotensi mengganggu panen ikan nila, seperti lokasi tercemar limbah atau adanya gangguan dari hewan liar.

2. Pembuatan Kolam Ikan Nila

Untuk membuat kolam ikan nila dengan metode ini, Sobat Pintar bahkan tidak perlu menggali tanah yang cukup menyita waktu. Pasalnya kolam terpal kini lazim dibuat berada di atas permukaan tanah.

Baca Juga: Cara Budidaya Ikan Lele Di Kolam Terpal Hasil Melimpah Lengkap Beserta Tips Perawatan

Namun yang perlu jadi bahan pertimbangan adalah kolam terpal tersebut harus memiliki rangka yang kuat guna menahan debit air dan ikan, misal dengan batu atau rangka baja ringan.

Berikut adalah langkah-langkah pembuatan kolam terpal untuk ternak ikan nila yang bisa Sobat Pintar praktikkan, di antaranya:

  • Bersihkan tanah di sekitar lahan budidaya dari rumput, kotoran, dan batu, lalu ratakan permukaan tanah apabila dirasa masih belum terlalu rata.
  • Persiapkan bahan-bahan untuk pembuatan kolam terpal, seperti pasir, semen, bambu atau rangka baja ringan, pipa, batu bata, dan terpal yang tebal dan tidak mudah sobek.
  • Buatlah perencanaan ukuran kolam terpal terlebih dahulu, umumnya volume yang biasa dipakai adalah 2 x 3 x 1 meter atau 4 x 6 x 1 meter.
  • Siapkan pondasi dan kolam dengan menggunakan batu bata, pasir, dan semen. Siapkan juga rangka yang mengelilingi kolam dengan bambu atau baja ringan. Jangan lupa juga berikan pipa yang berfungsi sebagai tempat keluar-masuk air.
  • Jika kolam sudah kering, lapisi dengan terpal yang sudah dipersiapkan untuk menutupi dasaran dan rangka yang telah dibuat.
  • Lakukan pengujian dengan mengisi air untuk melihat adanya bocoran atau tidak. Jangan langsung gunakan kolam terpal, sebaiknya rendam air selama beberapa hari dan ganti dengan air baru sebelum bisa dipakai untuk budidaya.

Untuk memastikan kondisi kolam terpal ideal untuk budidaya ikan nila, ada beberapa parameter yang perlu diperhatikan, seperti temperatur air berkisar 25-30 derajat Celcius dan pH air berkisar 6,5-8.

3. Pemilihan Jenis Bibit Ikan Nila

Dibanding membeli ikan nila indukan dan melakukan pemijahan, untuk pemula sebaiknya langsung saja membeli bibit ikan nila yang dapat dibeli melalui peternak atau pasar perikanan.

Baca Juga: Cara Budidaya Ikan Gurame Di Kolam Terpal Hasil Melimpah Lengkap Beserta Tips Perawatan

Ada berbagai jenis bibit ikan nila yang berkualitas dan punya nilai jual tinggi nantinya sebagai berikut.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x