61 Tahun Silam, Begini Sejarah Hari Pramuka di Indonesia

- 14 Agustus 2022, 12:42 WIB
Sejarah pramuka.
Sejarah pramuka. /Freepik.com/

Untuk mencegah hal tersebut, Presiden Soekarno bersama Sri Sultan Hamengku Buwono IX yang merupakan Pandu Agung, menggagas peleburuan berbagai organisasi kepanduan dalam satu wadah.

Kemudian Presiden Soekarno pada saat itu mengnjungi Perkemahan Besar Persatuan Kepanduan Putri Indonesia di Desa Semanggi, Ciputat, Tangerang, pada awal Oktober 1959.

Setelah itu, Presiden Soekarno mengumpulkan tokoh dan pemimpin Gerakan Kepanduan Indonesia. Dan saat itulah seluruh organisasi kepanduan yangada dilebur menjadi satu dengan nama Pramuka.

Dalam kesempatan ini,Sri Sultan Hamengku Buwono IX, Prijono, Azis Saleh, Achmadi, dan Muljadi Djojo Martono ditunjuk Presiden Soekarno menjadi panitia.

Baca Juga: Contoh Naskah Pembawa Acara atau MC Upacara Renungan dan Ulang Janji Hari Pramuka ke 61 Tahun 2022

Pada tanggal 9 Maret 1961 diresmikanlah nama Pramuka dan diubah menjadi Hari Tunas Gerakan Pramuka. Dan pada tanggal 20 Mei 1961, diterbitkan Keputusan Presiden Nomor 238 Tahun 1961 tentang Gerakan Pramuka dan momen tersebut dikenal sebagai Hari Permulaan Tahun Kerja.

Pada 20 Juli 1961, para wakil organisasi kepanduan Indonesia mengeluarkan pernyataan di Istana Olahraga Senayan, untuk meleburkan diri ke dalam organisasi Gerakan Pramuka. Sehingga disebut sebagai Hari Ikrar Gerakan Pramuka.

Dan saat itulah pada tanggal 14 Agustus 1961 Gerakan Pramuka Indonesia diperkanalkan secar resmi kepada masyarakat Indonesia dalam suatu upacara di halaman Istana Negara.

Ditandai dengan penyerahan Panji Gerakan Pramuka dari Presiden Soekarno terhadap Sri Sultan Hamengku Buwono IX, yang saat itu ia ditunjuk menjadi Ketua pertama Kwartir Nasional Gerakan Pramuka.

Baca Juga: Teks Doa Upacara Hari Pramuka ke 61 Tahun 2022

Panji itu kemudian diteruskan oleh Sri Sultan Hamengku Buwono IX kepada barisan Defile yang terdiri dari para pramuka Jakarta dan dibawa untuk berkeliling kota,

Nah, pada tanggal 14 Agustus inilah kemudian selanjutnya ditetapkan sebagai Hari Pramuka yang selalu dirayakan oleh seluruh Pramuka pada setiap tahunnya.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: pramuka.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x