Hasil FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Curacao Jilid 2, Timnas Indonesia Kembali Menang dengan Skor 2-1

- 27 September 2022, 23:21 WIB
Hasil FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Curacao Jilid 2, Timnas Indonesia Kembali Menang dengan Skor 2-1
Hasil FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Curacao Jilid 2, Timnas Indonesia Kembali Menang dengan Skor 2-1 /@pssi/Instagram/

KILAS KLATEN - Hasil pertandingan FIFA Matchday Jilid 2 antara Timnas Indonesia vs Curacao, Skud Garuda kembali menang dengan skor 2-1.

Stadion Pakansari menjadi saksi keganasan Timnas Indonesia, laga tersebut pun berlangsung  sangat menegangkan.

Sejak menit awal dimulainya pertandingan, Timnas Indonesia bermain sangat impresif, terbukti pada menit ke-3 Indonesia mampu menorehkan gol yang bermula dari tembakan keras Witan Sulaeman yang mampu dimaksimalkan oleh Dimas Drajad.

Dengan hasil kemenangan Timnas Indonesia ini dipastikan Skud Garuda dapat memperbaiki rangking FIFA.

Jalanya Pertandingan

Timnas Indonesia mampu menorehkan gol cepat yang berawal dari tembakan keras Witan Sulaeman dari luar kotak penalty, namun masih dapat ditepis penjaga gawang Curacao.

Namun kiper Curacao gagal mengamankan bola dengan sempurna, hingga bola mundat tersebut langsung disambar oleh Dimas Drajad yang saat itu bebas tidak terkawal di depan gawang.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Curacao Jilid 2, Kedua Tim Siap Tampil Maksimal

Beberapa menit setelahnya Indonesia kembali mendapatkan kembali peluang, Yacub Suari menggiring bola menyerang dari sisi kanan, ia pun melepaskan umpan ke kotak penalti dengan tujuan Saddil Ramdani, namun sayang sepakannya masih terlalu lemah.

Curacao berusaha mengejar ketertinggalan, namun kuatnya jantung pertahanan Indonesia yang diterapkan oleh Shin Tae Yong belum mampu ditembus anak asuh Remko Bicentini.

Jual beli serangan serangan antara kedua tim terus terjadi, namun hingga akhir babak pertama skor tidak berubah dengan kemenangan Timnas Indonesia.

Pada Babak dua, Coracao menerjunkan Jeremy Antonisse sebagai daya gedor. Terbukti baru satu menit babak kedua bergulir, Curacao mempu menorehkan gol ke gawang Indonesia, skor pun imbang 1-1.

Indonesia mendapatkan banyak peluang, salah satunya tendangan bebas dari sisi kiri. Namun bola dihalau pemain Curacao Rachmat Irianto pun mencoba menyambar dengan tendangan voli, tendangan Rachmat Irianto masih melambung jauh diatas gawang.

Saddil Ramdani pun juga sempat mendapatkan peluang, ia berhasil melepaskan tendangan keras ke arah gawang lawan dari luar kotak penalti, namun sang kiper Curacao masih bisa menepisnya.

Baca Juga: Jelang Leg 2, Pelatih Curacao Sebut Kantongi Kekuatan Timnas Indonesia

Pertandingan pun berjalan cukup sengit. Ketegangan terjadi pada kedua tim, pelanggaran demi pelanggaran mewarnai jalannya pertandingan, hingga pada menit ke-80 Curacaou terpaksa bermain dengan 10 pemain usai Juninho Bacuna mendapatkan kartu merah setelah melakukan pelanggaran terhadap Marselino Ferdinan.

Hampir selesainya pertandingan waktu normal, Timnas Indonesia mulai kembali membangun serangan. Kini giliran Elkan Baggot dengan ketenanganya menggiring bola menuju kotak penalti.

Melihat posisi Witan Sulaeman yang saat itu berada di depan gawang Elkan pun mengoper bola ke Witan Sulaeman.

Dengan skil individunya yang begitu lihai, Witan Sulaeman mampu mengecoh bek lawan hingga umpan pun dilepaskan. Dendy langsung menyambar bola dan membawa kemenangan Indonesa dengan skor 2-1.

Pertandingan malam ini merupakan laga kedua antara Timnas Indonesia vs Curacao, sebelumnya Timnas Indonesia pada laga pertama juga menang dengan skor 3-2.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x