Mahasiswa Kkn Universitas Bhayangkara Adakan Sosialisasi Pencegahan Bahaya Gadget Dan Waspada Penipuan Online

- 28 Juni 2023, 18:12 WIB
Mahasiswa/i KKN UBJ adakan sosialisasi pencegahan bahaya gadget dan waspada penipuan online
Mahasiswa/i KKN UBJ adakan sosialisasi pencegahan bahaya gadget dan waspada penipuan online /Ihsan/

Mahasiswa/i Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Fakultas Ilmu Komputer yang tergabung dalam program kuliah kerja nyata (KKN) dan ditugaskan pada RT 05 Kelurahan Margahayu, Bekasi Timur.

Pada 24 juni 2023, mengadakan sosialisasi dengan tema “Mewujudkan Lingkungan Yang Sehat Dan Sadar Teknologi”. Kelompok ini terdiri dari 6 mahasiswa yang dipimpin oleh Vera Vanessa, serta anggotanya mencakup Ilham Bagus Prana, Iqbal Mahandika Putra, Osisca Gunawan, Ronggo Sadewo, Wildan Zikril Hafiz. 

Sosialisasi dilakukan dengan mengikuti arahan dari Bapak Haji Miso selaku ketua RT dan Bapak Tri Dharma Putra, ST., M.Sc. selaku dosen pembimbing lapangan. Sosialisasi tersebut dilakukan secara pintu ke pintu karena terbatasnya akses tempat untuk melakukan sosialisasi secara keseluruhan.

Sosialisasi pintu ke pintu adalah suatu metode di mana individu atau kelompok mendatangi setiap rumah atau unit tempat tinggal dalam suatu wilayah tertentu untuk menyampaikan informasi atau pesan yang relevan. 

Dengan melakukan sosialisasi pintu ke pintu, diharapkan pesan yang ingin disampaikan dapat tersampaikan secara efektif kepada warga setempat meskipun terdapat keterbatasan akses tempat untuk melakukan sosialisasi secara keseluruhan.

Pendekatan ini memungkinkan adanya interaksi langsung antara penyampai pesan dengan penerima pesan, sehingga informasi dapat diterima dengan lebih baik dan dapat memicu partisipasi serta pemahaman yang lebih baik dari masyarakat.

“Berawal dari keresahan kami mengenasi situasi dan kondisi saat ini, meningkatnya kasus penyalahgunaan teknologi, kami mengorganisir kegiatan sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya gadget dan pentingnya kewaspadaan terhadap penipuan online,” Ujar Vera Vanessa, selaku mahasiswa yang menjadi penanggung jawab acara sosialisasi tersebut.

Selain itu, Vera juga menguraikan bahwa tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada berbagai kelompok usia, termasuk anak-anak, remaja, dan orang tua, mengenai konsekuensi dari penggunaan berlebihan gadget.

Keadaan tersebut dapat berdampak negatif terhadap kesehatan fisik, kesehatan mental, dan perkembangan anak. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap penipuan online yang saat ini sedang menjadi masalah yang serius.

Halaman:

Editor: Ihsan Rahmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x