Jokowi Minta Para Menteri Waspada Musim Kemarau Panjang Dampak El Nino

- 4 Juli 2023, 15:05 WIB
Ilustrasi musim kemarau.
Ilustrasi musim kemarau. /Pexels/James Frid/

KILAS KLATEN - El Nino merupakan suatu fenomena di mana suhu permukaan laut (SST) di Samudera Pasifik mengalami peningkatan di atas kondisi normal. Peningkatan suhu ini menyebabkan pertumbuhan awan lebih tinggi di wilayah Samudera Pasifik tengah dan mengurangi jumlah curah hujan di Indonesia.
 
Fenomena El Nino dapat memicu terjadinya kemarau panjang di Indonesia.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mewanti-wanti para menteri untuk bersiap mengantisipasi dampak El Nino.
 
Sejauh ini, Jokowi mengatakan jika pemerintah sudah menyiapkan infrastruktur yang mendukung pasokan air bagi masyarakat. Sudah ada 5.000 embung dan 38 bendungan yang selesai dibangun untuk menjaga pasokan air.
 
Jokowi menyampaikan, "Antisipasi juga musim kemarau panjang, akibat El Nino. Meksipun riil kita sudah bangun ribuan lebih, dari 5.000 embung, bendungan juga sudah selesai 38 akan selesai lagi menjadi 61 tahun depan."
 
 
Jokowi juga meminta agar pasokan air dikelola dengan baik di embung dan bendungan yang sudah dibangun. Menurut, kemarau panjang dapat berpotensi memicu kekeringan.
 
Jokowi juga meminta jajarannya mewaspadai karena Kemarau panjang juga berpotensi menimbulkan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.
 
"Kita juga harus antisipasi potensi terjadinya kebakaran hutan dan lahan." Ucap Jokowi. Pesan-pesan itu disampaikan dalam Sidang Kabinet Paripurna, Senin, 3 Juli 2023 di Istana Negara, Jakarta Pusat.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x