Czeslaw Michniewicz : Mbappe Akan Menjadi Pemain Bintang Dimasa Mendatang

5 Desember 2022, 16:29 WIB
Czeslaw Michniewicz : Mbappe Akan Menjadi Pemain Bintang Dimasa Mendatang /Instagram @fifaworldcup

KILAS KLATEN – Czeslaw Michniewich yang saat ini menjabat sebagai pelatih Polandia dalam Piala Dunia Qatar 2022 mengungkapkan karum terhadap Kylian Mbappe. Bahkan Mbappe digadang gadang akan mampu diposisi Messi, Ronaldo dan Lewandowski.

Pemain yang saat ini membela PSG ini juga merupakan yang berbahaya jika di kotak penalty, beberapa tahun kedepan Kylian akan menjadi bintang sejati menyamai Messi, Ronaldo, dan Lewandowski. Ujar Pelatih Polandia tersebut.

Michniewicz juga mengaku timnas Polandia gagal menutup pergerakan Mbappe kala Polandia vs Prancis 4 Desember 2022 dan mengakibatkan kemenangan Prancis dengan Skor 3-1 di 16 besar Piala Dunia Qatar.

Pada pertemuan 16 besar semalam Prancis mampu menggugurkan Polandia dengan pencetak Gol Oliver Giroud (44’) Kylian Mbappe (74’, 90+1’) untuk Prancis, Sedangkan Gol semata wayang Polandia dicetak Rober Lewandowski (90+9’).

Baca Juga: Para Tim Tangguh Menerobos 8 Besar Piala Dunia 2022, Dari Argentina, Inggris Hingga Belanda

Mbappe juga menjadi Match Of The Match pada laga tersebut, jadi tidak dipungkiri pelatih Polandia memberikan Apresiasi terhadap Mbappe yang mampu membobol dua gol tadi malam.

Dalam koferensi pers setelah pertandingan, Michniewich mengungkapkan bahwasannya Timnas Polandia belum menemukan resep untuk menghentikan pergerakan Mbappe.

Rasa kecewa juga dirasakan oleh Pemain dan jajaran Staf Polandia, dikarenakan Polandia baru pertama kali gugur di 16 besar Piala Dunia sejak tahun 1986.

Dalam pertandingan semalam, Polandia mampu menguasai bola 45% dan Prancis 55%. Namun dengan memiliki banyak peluang yang didapatkan Polandia tidak bisa mengkorvesikan menjadi Gol. Andaikan bisa memanfaatkan peluang yang didapat kemungkinan situasi akan berbeda.

Pelatih Polandia itu juga mengungkapkan dukungan terhadap striker Polandia (Lewandowski) bahwa dalam Piala Dunia Qatar 2022 ini bisa jadi menjadi piala dunia terakhir kalinya, dikarenakan Lewa sudah berumur 34 dalam Turnamen ini.

Baca Juga: Daftar Timnas yang Lolos ke 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022

Czeslaw juga membandingkan Timnasnya dengan Timnas Portugal, Argentina dan Prancis. Pasalnya ketiga Negara tersebut mempunyai gaya permainan yang selalu meyerang sehingga mampu menorehkan kemenangan.

Berbanding terbalik dengan Polandia, mereka mempunyai gaya permainan yang berbeda dengan Negara – Negara tersebut sehingga bola jarang sekali masuk ke kotak penalty lawan. ***

 

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler