Spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G, Ponsel Terbaik dengan Jaringan dan Performa Cepat

- 22 Februari 2023, 10:00 WIB
spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G
spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G /Xiaomi Indonesia

KILAS KLATEN - Ponsel Redmi Note 11 Pro 5G merupakan varian terbaru dari Redmi Note 11 yang sebelumnya juga pernah dirilis. Sesuai namanya, smartphone Redmi yang satu ini sudah mendukung jaringan 4G berbeda dengan varian sebelumnya yang mendukung jaringan maksimal sampai 4G LTE saja.

HP Redmi Note 11 Pro 5G sendiri sudah mulai dijual di Indonesia sejak 30 Maret 2022 lalu berbarengan dengan Redmi Note 11 Pro. Bagaimanakah spesifikasi ponsel tersebut dan berapa harga terbarunya di Indonesia? Mari simak ulasan selengkapnya pada artikel berikut ini.

Spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G

Desain dan Layar

Redmi Note 11 Pro 5G tentu saja memiliki desain yang jauh lebih bagus dan menarik jika dibandingkan dengan pendahulunya. Smartphone ini dibekali layar FHD+ Super AMOLED dengan refresh rate yang tinggi sehingga membuatnya lebih mulus dan responsif pada saat digunakan.

Dengan tampilan layar yang besar membuat Anda dapat melihat setiap detail gambar secara lebih jelas dan nyata. Ponsel ini juga mendukung mode baca 3.0, rentang warna DCI-P3, dan Eye Care Display.

Baca Juga: Spesifikasi Redmi Note 11, Smartphone dengan Desain Juara dan Performa Handal

Ponsel ini hadir dengan desain dan model yang sangat keren, tidak terlepas dari perpaduan permukaan kaca pada sisi belakang dan kameranya yang modern menjadi kombinasi keren tak tertandingi. Tepinya yang rata membuat ponsel semakin terasa nyaman ketika digenggam.

Redmi Note 11 Pro 5G hadir dalam tiga pilihan warna yaitu Graphite Grey, Atlantic Blue, dan Polar White.

Dapur Pacu

Redmi Note 11 Pro 5G adalah smartphone yang memiliki performa gahar berkat dukungan tenaga besar dari prosesor Snapdragon® 695 5G. Telah mendapatkan dukungan jaringan 5G sehingga Anda bisa menikmati cepatnya bermain game, menonton video, download, hingga streaming film.

Kamera

Smartphone Redmi yang satu ini telah dibekali dengan kamera besar nan canggih berukuran 108MP. Hasil jepretannya mampu menciptakan gambar lanskap yang keren, foto makro, suasana malam yang menawan, serta potret yang memesona.

Selain itu, Redmi Note 11 Pro juga mempunyai kamera sudut ultralebar 8 MP dan kamera makro 2 MP. Serta mendukung perekaman video kamera belakang 1080p dan 720p.

Baca Juga: Spesifikasi Redmi 10A, Smartphone Murah Desain Memukau dengan Daya Tahan Batrei Hingga 745 Jam

Baterai

Spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G, baterainya berkapasitas 5000 mAh dan sangat awet. Anda bisa menggunakannya dalam waktu yang sangat lama tanpa khawatir kehabisan daya baterai.

Smartphone ini juga memiliki pengisian daya bawaan 67W dengan durasi yang sangat cepat. Mengisi daya baterai ponsel hanya membutuhkan waktu 42 menit saja hingga 100%.

Tidak cukup sampai disitu saja, Redmi Note 11 Pro 5G juga memiliki Teknologi LiquidCool. Teknologi inilah yang membantu pengisian daya menjadi lebih cepat dengan cara meredam panas, sebagaimana yang diketahui suhu terlalu panas membuat pengisian daya ponsel menjadi sedikit melambat.

Penyimpanan

Smartphone Redmi Note 11 Pro 5G mampu menyimpan file, gambar, dokumen, aplikasi, game, dan lain sebagainya dengan kapasitas 8GB+128GB. Namun penyimpanan tersebut masih bisa ditambah lagi hingga 1 TB.

Ruang penyimpanan besar sangat memungkinkan untuk menyimpan banyak sekali aplikasi yang dibutuhkan.

Seperti itulah spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G, dan untuk di Indonesia Anda bisa mendapatkan ponsel ini seharga Rp4.099.000.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x