Spotify Telah Capai kesepakatan dmgam Google untuk Bebas dari Biaya Play Store

- 23 November 2023, 07:00 WIB
Spotify Telah Capai kesepakatan dmgam Google untuk Bebas dari Biaya Play Store
Spotify Telah Capai kesepakatan dmgam Google untuk Bebas dari Biaya Play Store /Ilustrasi logo Spotify. (Pexels)/

Google Play Store adalah toko aplikasi utama untuk perangkat Android, untuk menelusuri dan mengunduh aplikasi, musik, buku, hingga film.

Penerbit aplikasi harus membayar Google hingga 15 persen dari pembelian yang dilakukan melalui toko tersebut.

Namun, beberapa perusahaan merasa tidak puas dengan biaya ini dan berusaha menghindarinya.

Awal bulan ini, The Verge melaporkan bahwa Google menawarkan kesepakatan eksklusif kepada Netflix untuk menawarkan komisi minimum 10 persen.

Namun, Netflix menolak tawaran tersebut dan menolak untuk memberikan pengguna cara untuk mendaftar ke Netflix secara langsung di dalam aplikasi.

Biaya layanan merupakan cara Google mendukung investasi yang sedang berlangsung di Android dan Google Play.

Baca Juga: Spotify Dilaporkan Telah Membuat Kesepakatan Khusus Dengan Google Agar Tidak Bayar Biaya Play Store

Biaya ini juga mencerminkan nilai yang diberikan oleh Android dan Google Play dan merupakan cara mereka menghasilkan uang sebagai sebuah bisnis.

Ini adalah model bisnis yang umum untuk toko aplikasi dan game yang dijalankan oleh Microsoft, Apple, Steam, Nintendo, Amazon, dan lainnya.

Namun, Play Store telah menghadapi masalah komisi karena para pengembang mengeluhkan tingginya tarif komisi yang dibebankan oleh platform tersebut.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x