WiFi 7 Resmi Rilis Awal 2024 dengan Inovasi Kecepatan Berlipat Ganda, Menarik Nih!

- 10 Januari 2024, 15:14 WIB
WiFi 7 Resmi Rilis Awal 2024 dengan Inovasi Kecepatan Berlipat Ganda, Menarik Nih!
WiFi 7 Resmi Rilis Awal 2024 dengan Inovasi Kecepatan Berlipat Ganda, Menarik Nih! /Png wing/logo png/

KILAS KLATEN - Pada awal tahun 2024 ini WiFi 7 resmi meluncur.

Hal tersebut telah dikonfirmasi oleh WiFi Alliance bahwa standar WiFi 7 telah difinalisasi dan akan dirilis sebelum kuartal pertama 2024 berakhir.

Diketahui pada WiFi 6 telah ada kecepatan multi-gigabit, dan juga menandai lompatan yang sinignifikan.

Sementara itu, Intel dan Broadcom sebelumnya memamerkan kecepatan WiFi 7 hingga 5Gbps, melebihi secara signifikan rata-rata kecepatan WiFi 6 sekitar 1,7 Gbps.

Baca Juga: Meta Batasi Akun Remaja Untuk Lihat Konten Melukai Diri Sendiri Dan Gangguan Makan

Inovasi utama dari WiFi 7 ini salah satunya yakni penggunaan tiga frekuensi sekaligus (2,4GHz, 5GHz, dan 6GHz), memungkinkan kecepatan berlipat ganda.

Menariknya lagi, spektrum 6GHz dengan kanal selebar 320MHz, dua kali lipat dari WiFi 6, dan penggunaan 4K QAM daripada 1024 QAM, memberikan peningkatan transmisi hingga 20%.

WiFi 7 tidak hanya menawarkan kecepatan yang mengesankan, tetapi juga stabilitas koneksi yang ditingkatkan.

Operasional koneksi multi-link mampu menyeimbangkan lalu lintas, meningkatkan efisiensi jalur jaringan untuk menangani lebih banyak perangkat.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x