Spesifikasi Samsung Galaxy S24, Smartphone Canggih dengan Fitur AI yang Memanjakan

- 2 Maret 2024, 19:27 WIB
Samsung Galaxy S24
Samsung Galaxy S24 /Tangkapn layar YouTube Up To Date IDN

KILAS KLATEN - Rilis di awal tahun 2024, Samsung Galaxy S24 siap menggemparkan pasar smartphone flagship.

Di balik desainnya yang ramping dan elegan, Samsung Galaxy S24 tersembunyi kekuatan luar biasa dari chipset Exynos 2400, salah satu yang terkuat di tahun ini.

Didukung RAM 8GB dan ROM 512GB, Galaxy S24 siap melibas segala kebutuhan, bahkan multitasking berat, dengan skor AnTuTu menembus 1.640.690.

Baca Juga: Mengenal Fitur Circle To Search Dari Google Yang Kini Tersedia Pada Seri Pixel 8, Pixel 8 Pro, dan Galaxy S24

Spesifikasi Samsung Galaxy S24

Desain Premium dan Layar Memukau

Kesan modern dan berkelas terpancar dari desain bodi rata Galaxy S24 yang ramping. Bezel tipis pada layar AMOLED 6.2 inci memaksimalkan ruang pandang, menghadirkan visual mulus dan tajam berkat refresh rate 120Hz.

Kamera Canggih: Sang Juara Foto Malam Hari

Samsung Galaxy S24 dirancang khusus untuk fotografi malam hari yang luar biasa. Kamera utama 50MP menghasilkan foto detail dan jernih, bahkan dalam kondisi minim cahaya.

Kamera telephoto 10MP dan ultrawide 12MP memberikan fleksibilitas fotografi untuk berbagai situasi.

Fitur AI Unggulan untuk Produktivitas Maksimal

Beragam fitur AI canggih siap membantu Anda menyelesaikan tugas dengan lebih mudah dan efisien.

Chat Assist memudahkan komunikasi, Circle to Search membantu pencarian informasi, Generative Edit dan Saran Edit menyempurnakan foto, Live Translate menembus batas bahasa, Note Assist mencatat ide dengan cepat, dan Transcript Assist mengubah audio menjadi teks, bahkan dengan fitur ini menjadkan smartphone ini dapat menerjemahkan secara lansung pangilan telepon.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Samsung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah