6 Fakta Menarik Konser Blackpink Hari Pertama

- 14 Maret 2023, 08:30 WIB
Fakta Menarik Konser Blackpink
Fakta Menarik Konser Blackpink /BLACKPINK/Facebook

KILAS KLATEN - Konser BLACKPINK hari pertama pada Sabtu, 11 Maret 2023, telah sukses digelar.

Bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, grup beranggotakan Jennie, Lisa, Rose, dan Jisoo tampil memukau dan menghibur Blink, sebutan penggemar untuk grup yang debut pada 2016 silam.

Fakta Menarik Konser BLACKPINK

Berikut sederet fakta menarik konser BLACKPINK yang perlu Anda ketahui.

1. How You Like That jadi Lagu Pembuka Konser

Blackpink membuka konser dengan melantunkan lagu hit mereka berjudul How You Like That.

Penampilan mereka sontak membuat Blink berteriak antusias dan ikut menyanyikan lirik lagu tersebut dengan semangat.

Apalagi, koreografi yang mereka bawakan dengan sangat enerjik semakin membangkitkan semangat penonton untuk ikut menari.

Usai lagu tersebut, grup besutan YG Entertainment itu melanjutkan pertunjukan dengan membawakan Pretty Savage dan Whistle.

Setelah itu, masing-masing anggota memperkenalkan diri dan menyapa para penggemar.

"Sudah empat tahun kami tidak ke Indonesia. Rasanya senang sekali bisa kembali ke sini. Aku sangat senang dengan show malam ini," kata Rose.

"Apakah kalian siap bersenang-senang malam ini?" teriak Lisa, yang kemudian disambut gemuruh teriakan penonton dari berbagai penjuru.

Tak lama, intro lagu Don't Know What to Do pun dimainkan dan penonton langsung kompak ikut menyanyikan lirik dari lagu tersebut. Konser ditutup dengan lagu As If It's Your Last.

Baca Juga: Penggemar Blackpink Ramai Ungkap Penonton Konser Banyak Karena FOMO, Apa Artinya?

2. Lagu-lagu yang Dibawakan

Dalam konser selama dua jam yang dipromotori oleh iME Indonesia itu, Blackpink juga membawakan lagu-lagu hit lainnya seperti Love Sick Girl, Kill This Love, Pink Venom, Crazy Over You, Ddu-du ddu-du, Yeah Yeah Yeah, Shutdown, Typa Girl hingga Forever Young.

Tak hanya itu, masing-masing anggota juga tampil solo. Jisoo membawakan lagu Liar dari penyanyi Amerika Serikat Camila Cabello, lalu Jennie membawakan lagu solo miliknya berjudul You and Me.

Setelah itu, Rose membawakan Hard to Love dan On The Ground, sedangkan Lisa membawakan Lalisa dan Money.

3. Udara Jakarta Panas jadi Perhatian Blackpink

Saat tampil di panggung, Blackpink mengatakan bahwa udara Jakarta terasa sangat panas.

"Udara Jakarta saat ini terasa panas, ya. Kami jadi butuh lebih banyak tenaga untuk tampil," kata Rose di sela-sela pertunjukan. Sesekali, ia mengibas-ngibaskan tangan dan rambutnya, mengisyaratkan bahwa dia benar-benar merasa kepanasan.

Rose pun mengatakan ia yakin bahwa udara panas itu disebabkan oleh energi dari penggemar mereka yang sangat bersemangat untuk menyaksikan konser.

"Aku yakin ini berkat energi kalian, dan aku senang dengan energi kalian. Kami sangat enjoy menghabiskan waktu yang lama di sini," ujarnya.

Baca Juga: Banyak Blink Berburu Merchandise Blackpink, Ini Alasan Penggemar Koleksi Barang-Barang K-Pop

4. "Lautan Pink"

Blink menyulap Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) menjadi lautan pink atau merah muda yang berasal dari lightstick sepanjang konser.

Rupanya, hal tersebut berhasil membuat Rose, Jennie, Lisa, dan Jisoo terpukau. Mereka pun memuji lautan pink yang dibuat oleh Blink.

"Wah, lihat lautan warna berwarna pink ini. Terlihat indah mulai dari atas sana. Aku sangat beruntung bisa melihat lautan pink yang menakjubkan ini," kata Rose di tengah-tengah konser.

Perempuan 26 tahun itu juga mengucapkan terima kasih kepada Blink karena sudah menyempatkan hadir meski sempat gerimis sesaat sebelum konser dimulai.

Padahal di siang sampai sore hari itu, cuaca Jakarta sangat terik. Beruntung, gerimis tidak berlangsung lama dan berhenti saat Blackpink mulai naik ke atas panggung.

"Terima kasih sudah hadir di konser kami walaupun cuaca sepertinya sedang tidak terlalu baik," ujarnya.

Konser tersebut menjadi konser pertama BLACKPINK di Indonesia dalam empat tahun terakhir, setelah "BLACKPINK in Your Area World Tour" pada tahun 2019.

5. Tali Gaun Rose Sempat Lepas

Rose Blackpink sempat mengalami masalah dengan baju yang dikenakannya saat tampil solo membawakan lagu Hard to Love.

Di tengah-tengah penampilannya membawakan lagu tersebut, tali dari sleeveless dress warna hitam yang dikenakan Rose tiba-tiba terlepas. Hal itu sontak membuat Blink menjerit.

Tak lama, salah satu penari pria yang ikut tampil di panggung dengan sigap membantu mengaitkan kembali tali baju Rose. Meski begitu, Rose tetap terlihat bersikap sangat tenang dan profesional dengan terus bernyanyi.

Baca Juga: 3 Lagu Ini Akan Dibawakan Blackpink Saat Konser Di GBK, Apa Saja?

6. Konser Tunggal Kedua di Indonesia

BLACKPINK World Tour [BORN PINK] merupakan kali kedua bagi Blackpink menggelar konser tunggal di Indonesia.

Sebelumnya, mereka menggelar konser "BLACKPINK in Your Area World Tour" di ICE BSD Tangerang pada 2019. Pada konser kali ini, mereka akan tampil dua hari yakni Sabtu, 11 Maret 2023, dan Minggu, 12 Maret 2023.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x