Sinopsis Drama Korea King the Land, Pesona YoonA dan JunHo Yang Memukau

- 18 Juni 2023, 20:28 WIB
Drakor King The Land
Drakor King The Land /Rahma /

KILAS KLATEN – King the Land merupakan drama komedi romantis yang menceritakan tentang seorang pria yang tidak tahan dengan kepura-puraan senyum dan seorang wanita yang selalu tersenyum cerah meskipun sedang mengalami kesulitan.

Pemeran utama dalam drama Korea King the Land adalah YoonA dari Girl's Generation dan JunHo dari 2PM. Anggota Girl's Generation dan bintang Hallyu YoonA telah memiliki peran utama dalam drama "Hush", "The King in Love", "K2" dan tahun lalu di "Big Mouth".

Baca Juga: King the Land Rilis Webcomic Prekuel Menjelang Penayangan Perdana Drama Korea

Aktor serba bisa dan anggota 2PM, JunHo, telah membintangi drama Korea "The Red Sleeve", "Confession", "Wok Of Love", "Just Between Lovers", dan "Memory". Drama King the Land disutradarai oleh Lim HyunWook, ditulis oleh Choi Rom, dan telah tayang pada 17 Juni dengan total jumlah episode 16.

King the Land adalah serial televisi Korea Selatan yang sedang berlangsung yang dibintangi oleh Lee Jun-ho dan Im Yoon-ah. Tayang perdana di JTBC pada 17 Juni 2023 dan ditayangkan setiap Sabtu dan Minggu pukul 22:30 (KST). Drama ini juga akan tersedia untuk streaming di TVING di Korea Selatan dan di Netflix di beberapa wilayah tertentu.

King the Land sebuah drama Korea yang berpusat pada kisah tentang tokoh utama pria Goo Won, pewaris konglomerat yang tidak tahan dengan kepura-puraan dalam tersenyum, dan tokoh utama wanita SaRang, yang selalu harus tersenyum lebar meskipun dia tidak menginginkannya, dan berharap hari dimana dia bisa benar-benar tersenyum.

Baca Juga: 5 Drama Korea Fiksi Ilmiah Yang Harus Kalian Tonton

YoonA Girl's Generation sebagai Cheon SaRang

SaRang mendapat pekerjaan di King Hotel, tempat yang memberinya kenangan terindah di masa kecilnya.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: kpopmap.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah