Erina Gudono Tampil Memukau dengan Kebaya Ungu di Depan Penonton JF3

- 23 Juli 2023, 15:15 WIB
Finalis Putri Indonesia 2022 Erina Gudono tampil memukau untuk JF3 2023 di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (21/7/2023) malam. ANTARA/Abdu Faisal
Finalis Putri Indonesia 2022 Erina Gudono tampil memukau untuk JF3 2023 di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (21/7/2023) malam. ANTARA/Abdu Faisal /

KILAS KLATEN - Erina Gudono hingga aktris Yuki Kato, finalis Putri Indonesia 2022 tampil memukau dengan kebaya ungu di depan penonton Jakarta Fashion and Food Festival (JF3) 2023 di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat malam, 21 Juli 2023.

Kebaya rancangan Andika Pramudia dan Satria Soewiryo (An'Soe) yang dikenakan Erina turut disaksikan secara langsung oleh sang suami Kaesang Pangarep, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki hingga Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Andika kepada wartawan di Jakarta Utara, Senin, mengaku kebaya cantik tersebut sudah dipersiapkan sejak satu bulan sebelumnya untuk dipakai menantu Presiden Joko Widodo itu.

Selain Erina,  An'Soe juga menampilkan 17 koleksinya yang diperagakan oleh 12 model dan empat muse untuk JF3.

"Terima kasih sekali rancangan kami sudah dipercaya untuk dikenakan oleh mbak Erina Gudono, ada Yuki Kato, ada (model) Kimi Jayanti, ada Yasinta Aurellia (Runner Up) Putri Indonesia 2023," kata Andika.

Uniknya, panggung tempat Erina hingga Yuki Kato tampil merupakan tempat parkir yang 'disulap' menjadi arena catwalk yang megah.

Baca Juga: 6 Fakta Erina Gudono Istri Kaesang Pangarep, Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Kegiatan JF3 2023 di Kelapa Gading, Jakarta Utara, diharapkan bisa berdampak baik untuk ekonomi Ibu Kota, kata Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono

Heru berharap festival mode yang digelar selama dua pekan ini dapat membangkitkan ekonomi Jakarta.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah