Pentingnya Interaksi Sosial bagi Kesehatan Mental

- 19 Oktober 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi Pentingnya Interaksi Sosial bagi Kesehatan Mental
Ilustrasi Pentingnya Interaksi Sosial bagi Kesehatan Mental /Pexels.com/Edmond Dantès

KILAS KLATEN - Kesehatan mental merupakan keadaan dimana seseorang berperilaku normal dan tidak ada keluhan baik secara fisik maupun mental.

Kesehatan mental juga dapat dikatakan sebagai kemampuan berinteraksi manusia dengan alam dan manusia dengan manusia lainnya.

Namun dengan adanya kemajuan teknologi yang membuat manusia mampu untuk berkomunikasi hanya melalui pesan atau panggilan telepon saja membuat interaksi secara langsung menjadi jarang dilakukan.

Baca Juga: 5 Hal Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh ketika Mengurangi Konsumsi Daging Merah, Simak Penjelasan Lengkapnya!

Menurut dokter spesialis jiwa dr.Zulvia Oktanida Syarif,Sp.KJ, sebagaimana dikutip dari antaranews.com interaksi sosial secara langsung tetap diperlukan demi kesehatan mental di tengah kemudahan berinteraksi melalui internet.

Dokter yang akrab disapa dr. Vivi ini menjelaskan media sosial mengubah cara seseorang memandang diri, bentuk tubuh, pencapaian, dan lain sebagainya. Padahal, apa yang ditampilkan di media sosial belum tentu sesuai dengan apa yang terjadi di dunia nyata.

Hal itu meningkatkan kecenderungan seseorang membandingkan diri dengan apa yang dilihat sempurna di media sosial.

Membandingkan diri dengan apa yang dilihat di sosial media akan membuat kita merasa insecure selalu merasa kurang dan terobsesi untuk menjadi seperti orang lain, hal tersebut tentu akan berpengaruh terhadap kesehatan mental seseorang.

Baca Juga: Gejala Gagal Ginjal Akut Pada Anak Kian Marak, Begini Kata Kemenkes

Sehingga adanya pembatasan diri terhadap media sosial sangat diperlukan untuk menjaga kesehata mental.

Halaman:

Editor: Masruro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x