Persiapkan Diri, BMKG Rilis Peringatan Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah Indonesia, Jawa Tengah Termasuk

- 19 Oktober 2022, 16:35 WIB
Ilustrasi Persiapkan Diri, BMKG Rilis Peringatan Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah Indonesia, Jawa Tengah Termasuk
Ilustrasi Persiapkan Diri, BMKG Rilis Peringatan Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah Indonesia, Jawa Tengah Termasuk /freepik/jplenio1

KILAS KLATEN – BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) merilis peringatan dini terkait potensi hujan lebat beserta kilat dan angin kencang yang mungkin terjadi di sejumlah wilayah Indonesia.

Mengutip situs BMKG pada hari Rabu, 19 Oktober 2022, hujan lebat disertai kilat dan angin kencang berpotensi terjadi di Provinsi Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Lampung, Riau, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Sumatera Utara, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Bali.

Selain itu, hal yang sama bisa terjadi pula di Provinsi Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Maluku, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua, dan Papua Barat.

Awal musim hujan sudah dimulai sejak September 2022, dengan puncaknya diprediksi terjadi pada bulan Desember 2022 dan Januari 2023.

Hal itu sesuai yang disampaikan oleh Dwikorita Karnawati, Kepala BMKG, yang dilansir Kilas Klaten dari ANTARA.

Baca Juga: Potensi Hujan Lebat Terjadi di Sejumlah Provinsi, BMKG Ingatkan Agar Masyarakat Waspada

Di samping itu, berdasarkan Climate Outlook 2023 terbitan BMKG, Dwikorita menyampaikan juga bahwa ada sejumlah wilayah yang diprediksi memperoleh curah hujan tahunan yang cukup tinggi, yakni lebih dari 2.500 mm/tahun.

Wilayah-wilayah yang dimaksud adalah di Sumatera, khususnya sekitar pegunungan Bukit Barisan, Kepulauan Bangka Belitung, dan Sumatra Selatan.

Juga termasuk di sebagian wilayah Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, sebagian besar Kalimantan, sebagian Sulawesi Barat, sebagian besar Sulawesi Selatan, dan sebagian besar Papua.

Daerah-daerah lain di Indonesia, diprediksi hanya mengalami hujan tahunan di atas normal, di antaranya sebagian kecil Jambi bagian selatan, sebagian kecil Jawa Barat bagian utara, dan sebagian kecil Jawa Timur bagian timur.

Selain itu, sebagian kecil Kalimantan Timur bagian selatan, sebagian kecil Bali bagian utara, sebagian NTB, dan sebagian kecil Sulawesi Tengah bagian timur.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: BMKG Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x