Info Rekrutmen Pegawai BUMN PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Tahun 2023, Catat Persyaratannya

- 7 Januari 2023, 16:10 WIB
Info Rekrutmen Pegawai BUMN PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Tahun 2023, Catat Persyaratannya
Info Rekrutmen Pegawai BUMN PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Tahun 2023, Catat Persyaratannya /

KILAS KLATEN - Simak informasi mengenai rekrutmen pegawai BUMN PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Tahun 2023, catat persyaratan dibawah ini.

PT ASDP Indonesia Ferry disingkat ASDP merupakan salah satu BUMN di Indonesia yang bergerak dalam jasa angkutan penyeberangan dan pengelola pelabuhan penyeberangan untuk penumpang, kendaraan dan barang kini sedang membuka lowongan kerja.

Fungsi utama perusahaan ini adalah menyediakan akses transportasi publik antar pulau yang bersebelahan serta menyatukan pulau-pulau besar sekaligus menyediakan akses transportasi publik ke wilayah yang belum memiliki penyeberangan guna mempercepat pembangunan (penyeberangan perintis).

Seiring pesatnya arus disrupsi, ASDP juga berupaya untuk menyesuaikan dengan perkembangan teknologi dengan melakukan transformasi digital secara bertahap dan berkelanjutan.

Penerapan standar keselamatan yang tinggi, tata kelola perusahaan yang baik dan transformasi bisnis secara berkelanjutan menjadi faktor pendorong tercapainya Visi PT ASDP Indonesia Ferry menjadi Perusahaan jasa pelabuhan dan penyeberangan yang terbaik dan terbesar di tingkat regional, serta mampu memberikan nilai tambah bagi stakeholders.

Baca Juga: Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPS Pemilu 2024 Kabupaten Sragen, Simak Selengkapnya Disini!

Saat ini ASDP Ferry membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai yang siap untuk bergabung sebagai pegawai BUMN.

Info Rekrutmen Calon Pegawai BUMN PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Tahun 2023

1. Masinis IV dan Kelasi

Persyaratan Umum:

Surat Lamaran (wajib mencantumkan alamat e-mail & nomor telephone)Ijazah minimal SMA/sederajat Kartu Tanda Penduduk (KTP) Warga Negara Indonesia (WNI)Kartu Keluarga (KK)Akte Lahir (Usia maksimum 25 tahun untuk rating dan 40 tahun untuk perwira, terhitung tanggal pelaksanaan rekrutmen dan seleksi)NPWPPas Photo ukuran 3 x 4 (3 lembar)Curriculum Vitae (CV)Asli/legalisir Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)Surat Bebas Narkoba yang diterbitkan oleh Rumah sakit atau Kepolisian

Persyaratan Wajib:

Memiliki Sertifikat Ahli Teknika Tingkat IV (ATT.IV) dan Endorsement yang masih berlaku untuk jabatan Masinis IV;Memiliki Sertifikat keterampilan MFA, CCM, SAT, dan Rating Forming Part Of A Navigation Watch (untuk kelasi) sesuai STCW 2010;Memiliki sertifikat keterampilan BST, SCRB, dan AFF sesuai amandemen STCW revalidasi (dibuktikan dengan Print Out on fine) minimal masih berlaku 1 (satu) tahun terhitung sejak tanggal pelaksanaan rekrutmen & seleksi; Memiliki Sertifikat Keterampilan 550, MC dan ERM sesual amandemen STCW 2010/ revalidasi (dibuktikan dengan Print Out on line) untuk jabatan Masinis IVSertifikat Kesehatan dari Balai Kesehatan Kerja Pelayaran (BKKP) yang masih berlaku diutamakan 1 (satu) tahun terhitung sejak tanggal pelaksanaan rekrutmen & seleksiBuku Pelaut yang masih berlaku 1 (satu) tahun terhitung sejak tanggal pelaksanaan rekrutmen & seleksi Pendaftaran hingga 08 Januari 2023

2. Juru Minyak dan Kelasi

Persyaratan Umum:

Surat Lamaran (wajib mencantumkan alamat e-mail & nomor telephone)Ijazah minimal SMA/sederajat. Kartu Tanda Penduduk (KTP) Warga Negara Indonesia (WNI)Akte Lahir (Usia belum memasuki 25 tahun, terhitung tanggal pelaksanaan rekrutmen dan seleksi)Pas Photo ukuran 3 x 4 (3 lembar)Curriculum Vitae (CV)Asli/legalisir Surat Keterangan Catatan Kepolisian. Surat Bebas Narkoba yang diterbitkan oleh Rumah Sakit atau Kepolisian

Persyaratan Khusus:

Memiliki Sertifikat keterampilan MFA, CCM, SAT, dan Rating As Able Seafarer Deck (Able Deck) atau Rating Forming Part Of A Navigation Watch sesual STCW 2010 untuk jabatan KelasiMemiliki Sertifikat keterampilan MFA, CCM, SAT, dan Rating As Able Seafarer Engine (Able Engine).

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman Hasil Tes TKD dan AKHLAK Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2

Berikut diatas informasi mengenai Info Rekrutmen Calon Pegawai BUMN PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Tahun 2023, semoga bermanfaat ***

 

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: BUMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x