Persaingan Sengit Menuju 16 Besar Grup C Piala Dunia, Bagaimana Peluang Argentina dan Arab Saudi?

- 28 November 2022, 11:00 WIB
Persaingan Sengit Menuju 16 Besar Grup C Piala Dunia, Bagaimana Peluang Argentina dan Arab Saudi?
Persaingan Sengit Menuju 16 Besar Grup C Piala Dunia, Bagaimana Peluang Argentina dan Arab Saudi? /FIFA

KILAS KLATEN - Persaingan sengit terjadi di Grup C Piala Dunia 2022 setelah Arab Saudi Kalah dari Polandia dan Argentina menang melawan Meksiko.

Arab Saudi dan Argentina sama-sama meraih satu kali kalah dan satu kali menang.

Yang membuat persaingan di Grup C semakin panas dan ketat, karena ke empat negara masih memiliki peluang untuk melangkah ke babak 16 besar, sekalipun meksiko yang berada di urutan terbawah.

Jika Lolos ke babak 16 besar Piala Dunia, ada beberapa kualifikasi atau syarat yang harus dipenuhi Arab Saudi maupun Argentina.

Baca Juga: Menang Melawan Argentina, Arab Saudi Ditekuk Polandia Pada Piala Dunia Qatar 2022

Berikut Syarat atau Kualifikasi yang harus dicapai Arab Saudi Agar bisa menembus babak 16 besar:

- Arab Saudi dipastikan akan lolos ke babak 16 besar jika berhasil menaklukan Meksiko, dan akan menjadi juara Grup C apabila hasil pertandingan Argentina melawan Polandia imbang.

- Apabila Argentina menang melawan Polandia puncak klasmen grup C akan dihitung berdasarkan selisih gol.

- Apabila imbang melawan Meksiko, Arab Saudi tetap lolos ke babak 16 besar dengan catatan Argentina kalah melawan polandia.

- Arab Saudi dipastikan akan pulang lebih awal jika Kalah melawan meksiko.

Baca Juga: Menang Atas Meksiko, Lionel Messi Dkk Buka Peluang Argentina Lolos Ke Babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022

Berikut Syarat atau Kualifikasi yang harus dicapai Argentina Agar bisa menembus babak 16 besar:

- Argentina dipastikan loloas ke babak 16 besar jika menang melawan Polandia.

- Argentina akan memimpin  Grup C apabila menang melawan Polandia, dan Arab Saudi kalah atau imbang melawan meksiko.

- Namun apabila Arab Saudi menang, juara klasemen grup C akan ditentukan berdasarkan selisih gol.

- Apabila Argentina imbang melawang Polandia, untuk menentukan lolos ke babak 16 besar ditentukan  dari hasil pertandingan Meksiko melawan Arab Saudi.

- Jika Argentina kalah melawan Polandia, dan Arab Saudi menang melawan Meksiko, dipastikan tim tango akan gigit jari karena tidak lolos kebabak 16 besar.

Baca Juga: Menang Melawan Argentina, Arab Saudi Ditekuk Polandia Pada Piala Dunia Qatar 2022

Pertandingan ketiga di grup C akan menjadi penentu masing-masing negara apakah lolos ke babak 16 besar atau tidak.

Paling tidak Argentina dan Arab Saudi harus memenangkan laga terakhir mereka di babak penyisihan agar bisa melang-lang buana ke babak 16 besar.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x