Menang 1 - 0 Atas Manchester City, Tottenham Hotspur Pupuskan Harapan The Citizen Dekati Arsenal

- 6 Februari 2023, 16:15 WIB
Harry Kane setelah mencetak gol untuk Totteham Hospur
Harry Kane setelah mencetak gol untuk Totteham Hospur /REUTERS/DAVID KLEIN

KILAS KLATEN – Tottenham Hotspur meraih kemenangan atas Manchester City pada pekan ke-22 Liga Primer Inggris yang berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium pada senin dini hari WIB.

Dengan hasil tersebut Manchester City gagal untuk memangkas jarak poin dengan pemimpin klasemen sementara, Arsenal yang sehari sebelumnya dikalahkan oleh Everton dengan skor 1 – 0 di Goodison Park Stadium.

Pada babak pertama Tottenham Hotspur unggul dengan gol Harry Kane pada menit ke -15 dengan menerima assist dari Pierre - Emile HØjbjerg. skor 1 – 0 berlangsung hingga babak pertama selesai.

Pada babak kedua Manchester City masih kesulitan menyerang pertahanan Tottenham Hotspur yang kokoh, bahkan striker andalan Manchester City, Erling Haaland tidak melakukan sentuhan pun di area kotak pinalti Tottenham Hotspur dilansir Opta Analyst 6 Feruari 2023.

Christian Romero melakukan pelanggaran fatal terhadap Jack Gealish yang menghasilkan kartu merah pada menit ke – 87 dan membuat Tottenham bermain dengan 10 pemain. Namun demikian skor 1 – 0 berlangsung hingga wasit meniup peluit panjang.

Baca Juga: Mykhaylo Mudryk, Striker Seharga 100 Juta Euro Incaran Arsenal, Manchester City, Newcastle United

Meski menang atas Manchester City posisi Tottenham Hotspur tetap berada di posisi kelima dengan 39 poin, dan masih berjarak 11 poin dari pemuncak klasemen sementara.

Gol tunggal Harry Kane tidak hanya menentukan kemenangan bagi Tottenham Hotspur, namun juga membuat dirinya mencetak rekor sebagai pemain ketiga yang berhasil mencetak 200 gol di Liga Inggris setelah Alan Shearer dan Wayne Rooney. Gol tersebut juga menjadi golnya yang ke-267 dan menjadikan Harry Kane sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Tottenham Hotspur.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x