Bagaimana Cara Menjadi Hacker, Apakah Perlu Belajar Bahasa Pemrograman? Berikut Penjelasannya

- 20 September 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi sBagaimana Cara Menjadi Hacker, Apakah Perlu Belajar Bahasa Pemrograman? Berikut Penjelasannya
Ilustrasi sBagaimana Cara Menjadi Hacker, Apakah Perlu Belajar Bahasa Pemrograman? Berikut Penjelasannya /Antara/

KILAS KLATEN - Banyak orang yang ingin mengetahui bagaimana cara menjadi hacker setelah sosok Bjorka viral di media sosial.

Banyak juga yang bertanya-tanya bagaimana cara menjadi hacker, apakah perlu belajar tentang bahasa pemrograman atau tidak.

Dengan mengetahui cara menjadi hacker, seseorang bisa mewujudkan berbagai keinginannya, baik untuk mendapatkan penghasilan maupun hanya untuk mencari sensasi semata.

Seperti diberitakan sebelumnya, seorang hacker bernama Bjorka mengklaim bahwa dirinya telah berhasil meretas dokumen rahasia milik Presiden Jokowi hingga surat rahasia dari BIN.

Bjorka juga telah mengunggah data melalui forum Breached yang dinamai dengan Transactions of Letters and Documents to the President of Indonesia 679K atau Transaksi Surat dan Dokumen kepada Presiden Indonesia 679 ribu.

Baca juga: Ngeri! Hecker Bjorka Ancam Bocorkan Dokumen Rahasia Jokowi Termasuk Surat dari BIN

Data tersebut, konon merupakan dokumen rahasia negara yang telah dibobol hacker yang mengaku berasal dari Polandia itu dari tahun 2019 hingga 2021. Data tersebut berukuran 189 megabit.

Tak sampai di situ, hacker yang akun Twitternya sempat terkena suspend itu juga membeberkan data penting milik Kominfo sekaligus mengancam akan meretas laman Pertamina di tengah kenaikan harga BBM beberapa waktu yang lalu.

Bahkan, data-data pribadi para pejabat penting negara seperti Luhut Binsar Pandjaitan dan Mahfud MD juga tak luput dari sasaran hacker yang satu ini.

Sosok diduga hacker Bjorka itu mengaku bukan seorang penjahat yang ingin mengambil keuntungan pribadi hingga mengaku hanya orang biasa yang suka makan bakso.

Tak ayal saja, menjadi hacker pun semakin diminati oleh banyak kalangan, khususnya para remaja.

Selain untuk mencari sensasi dengan meretas situs-situs atau data milik orang lain, hacker seolah juga menjadi profesi yang menjanjikan.

Pasalnya, dengan mengetahui cara menjadi hacker, seseorang bisa bekerja pada perusahaan besar untuk mengamankan data-data penting milik perusahaan.

Sebagai informasi, pengertian hacker adalah orang yang meretas sistem jaringan komputer dengan menggunakan metode hacking.

Dalam bahasa Indonesia, istilah hacker dipakai untuk seseorang yang mempelajari, memodifikasi, menganalisa, dan masuk ke sebuah jaringan komputer.

Tujuan hacker adalah untuk mencari keuntungan atau bisa juga hanya sebagai tantangan semata.

Lantas, bagaimana cara menjadi hacker? Apakah untuk menjadi hacker harus belajar dan menguasai bahasa pemrograman?

Dilansir dari Portal Bangka Belitung, berikut ini adalah penjelasan mengenai cara menjadi hacker.

Perlu diketahui, bahwa bahasa pemrograman sangatlah beragam, bisa menggunakan C++, PHP, JavaScript, SQl hingga Pyhton.

Apakah semua bahasa pemrograman bisa dipakai hacker untuk meretas? Jawabnnya, tergantung pada penggunaan serta startegi hacker beraksi, karena hacking sendiri adalah seni melacak hingga meretas.

Hal dasar menjadi hacker tidak hanya mempelajari pemrograman sebagaimana yang disebutkan di atas. Pasalnya, bahasa pemrograman komputer hanyalah separuh teknik dalam dunia peretasan.

Untuk menjadi hacker, seseorang perlu belajar mengenal bagian komputer hingga toturial seni hacking.

Baca juga: Bjorka Kembali Berulah, Bocorkan Data Pribadi Luhut Binsar Pandjaitan, Hingga Diduga Belum Vaksin Booster

Selain itu, cara menjadi hacker adalah dengan mempelajari IP computer sebagai alat terkait jaringan lainnya seperti NAT (Terjemahan Alamat Jaringan) berserta pengetahuan tentang Port dan DHCP (Protokol Konfigurasi Host Dinamis).

Sebelum mempelajari bahasa pemrograman, seseorang yang ingin menjadi hacker juga harus mempelajari sistem operasi komputer untuk melatih logika serta strategi yang akan digunakan. ***

Editor: Masruro

Sumber: Portal Bangka Belitung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah