Rezeki Tak Kunjung Bertambah? Begini Caranya Rahasia Agar Rezeki Bertambah

- 27 Januari 2022, 21:29 WIB
Ilustrasi rezeki /Pexels/
Ilustrasi rezeki /Pexels/ /

KILAS KLATEN - Dalam hidup ini, manusia seringkali mengeluh karena selalu merasa tidak cukup. Artikel berikut berisi tentang rahasia agar rezeki bertambah.

Setiap hari bekerja dari pagi hingga malam untuk mengejar materi, namun selalu merasa apa yang dilakukan tidak sebanding dengan rezeki yang diperoleh. 

Padahal, untuk memperoleh tambahan rezeki, Allah telah menjanjikannya dalam QS.Ibrahim ayat 7 yang berbunyi: 

وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِى لَشَدِيدٌ

Wa iż ta`ażżana rabbukum la`in syakartum la`azīdannakum wa la`ing kafartum inna 'ażābī lasyadīd

Terjemah: Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih".

Baca Juga: 99 Asmaul Husna Lengkap Beserta Artinya, Manfaat dan Keutamaan Mengenal-Nya

Dari ayat tersebut, disimpulkan bahwa Allah akan menambah nikmat seseorang jika seseorang itu mau bersyukur. 

Ketika kita bersyukur akan ketenangan yang telah Allah berikan, maka Allah akan menambah ketenangan kita. 

Dengan bersyukur, ada yang diberikan nikmatnya sampai di alam kubur, akhirat, bahkan sampai surga pun Allah limpahkan terus nikmat kepadanya.

Halaman:

Editor: Inas Alimaturrahma

Sumber: Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x