Doa Akhir dan Awal Tahun Baru Islam 1 Muharram Lengkap dengan Terjemahanya

- 18 Juli 2023, 13:32 WIB
Ilustrasi - Bacaan doa akhir tahun dan awal tahun untuk menyambut tahun baru Islam 2023 atau Hijriyah 1445, lengkap dengan latin dan terjemahan.
Ilustrasi - Bacaan doa akhir tahun dan awal tahun untuk menyambut tahun baru Islam 2023 atau Hijriyah 1445, lengkap dengan latin dan terjemahan. /Pexels/Thirdman

KILAS KLATEN - Doa akhir dan awal tahun biasanya menjadi amalan yang dibaca ketika menyambut Tahun Baru Islam atu 1 Muharram 1445 Hijriyah.

Pada tahun 2023 Masehi ini, momen pergantian tahun kalender Hijriyah akan bertepatan pada tanggal 18 Juli 2023.

Para ulama menyarankan, dalam pergantian Tahun Baru Islam untuk memperbanyak dzikir dan berdoa kepada Allah SWT.

Dalam agama Islam, waktu berakhirnya hari akan berakhir setelah waktu magrib, sedangkan dalam kalender Masehi pada pukul 12 malam. Jadi doa akhir tahun dapat dibaca setelah ashar hingga sebelum magrib.

Sedangkan untuk doa awal tahun dapat dibaca setelah bada magrib.

Karena, beberapa jam sebelum Maghrib, tepatnya ketika sore sampai waktu Ashar habis adalah momentum terbaik untuk muhasabah akhir tahun. 

 

Pada saat muhasabah, kita merenungkan semua harapan batin yang belum terwujud dan kesalahan yang masih kita lakukan.

Muhasabah ini akan memiliki makna yang lebih dalam apabila kita melakukannya sambil berdoa, sebagai bentuk permohonan kepada Allah SWT.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: MUI.OR.ID


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x