BSU Tahap 7 Rp 600.000 Cair Bulan November 2022 Ini, Cek Melalui Aplikasi PosPay

- 3 November 2022, 21:26 WIB
BSU Tahap 7 Rp 600.000 Cair Bulan November 2022 Ini, Cek Melalui Aplikasi PosPay
BSU Tahap 7 Rp 600.000 Cair Bulan November 2022 Ini, Cek Melalui Aplikasi PosPay /BeritaDIY/Dimas Fauzi

KILAS KLATEN – Pemerintah mulai mencairkan BSU 2022 tahap 7 sejumlah Rp 600.000 di bulan November ini.

Penyaluran BSU Tahap 7 akan dibagikan pada pekerja atau buruh yang tidak mendapatkan BLT subsidi gaji. BSU ini juga untuk kalangan pekerja yang terdampak karena menaiknya harga bahan bakar minyak saat ini.

Kementrian Ketenagakerjaan (Kemnaker) saat ini akan menyalurkan bantuan subsidi tahap 7 melalui Kantor Pos

Setelah beberapa bulan lalu tahap 1 sampai 6 dibagikan melalui Bank Himbara, saat ini BSU tahap 7 akan dibagikan lewat PT Pos Indonesa, yaitu Kantor Pos.

Baca Juga: BSU Anda Belum Cair? Begini Cara Mengecek Lewat Pospay

Tetapi tidak semua bisa mendapatkan bantuan subsidi ini karena ada persyaratan umum yang perlu di penuhi bagi para penerima.

Ada beberapa cara yang harus dipenuhi bagi para penerima BSU ini. Penerima harus benar-benar ditetapkan sebagai penerima BSU lewat Pos Indonesia, juga harus memiliki kode QR di aplikasi PosPay.

Nantinya, saat dilakukan pencairan BSU di Kantor Pos para penerima harus menunjukkan kode QR yang didapatkan dari aplikasi PosPay tersebut.

Berikut adalah cara mencairkan BSU 20222 di Kantor Pos dengan memakai aplikasi PosPay.

1. Bukalah aplikasi PosPay yang telah di-download pada smartphone masing-masing.

2. Tekan tombol ‘I’ warna merah di sebelah pojok kanan pada layar saat login.

3. Tekan logo Kemnaker.

Baca Juga: Sudah Cair, Inilah Cara Cek dan Ambil BSU Tahap 7 Melalui PosPay, Kantor Pos, BRI, BNI, Mandiri dan BTN

4. Pilih menu ‘BSU Kemnaker 1’ di kolom ‘Jenis Bantuan’.

5. Siapkan e-KTP lalu klik ‘Ambil Foto Sekarang’.

6. Pastikan e-KTP terfoto dengan jelas dan tidak blur.

7. Misal foto yang diambil blur dan tidak terbaca oleh sistem, maka ulangi foto e-KTP tersebut.

8. Isi data diri penerima dengan lengkap dan tekan ‘Lanjutkan’.

9. Setelah semua data yang dimasukkan seusai juga dinyatakan sesuai dengan penerima, maka akan secara langsung keluar kode QR di layar aplikasi PosPay.

Bagi pekerja yang sudah memiliki kode QR bisa langsung menuju Kantor Pos untuk mencairkan dana BSU 2022 tahap 7 Rp 600.000, hanya menunjukkan kode yang didapatkan ketika login ke PosPay tersebut.

Jika data yang dimasukkan oleh pekerja tidak sesuai maka akan muncul pemberitahuan ‘NIK tidak terdaftar sebagai penerima BSU’.

Baca Juga: Viral! Karyawan Dapat BSU, Waroeng Spesial Sambal Potong Gaji Karyawan Rp300 Ribu

Apabila muncul pembritahuan tersebut, maka pekerja tidak akan bisa mencairkan bantuan subsidi tersebut di Kantor Pos. ***

Editor: Masruro

Sumber: PR Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x