BBM Naik! SPBU Vivo Malah Turunkan Harga, Simak Daftar Lengkapnya

- 4 Desember 2022, 14:15 WIB
Lebih Murah dari Pertalite di Pertamina, Ini Daftar Harga BBM di SPBU Vivo
Lebih Murah dari Pertalite di Pertamina, Ini Daftar Harga BBM di SPBU Vivo /Alza Ahdira/Pikiran-Rakyat.com/

KILAS KLATEN - Ditengah Pertamina menyatakan BBM naik, SPBU Vivo malah terpantau menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) yang dijual pada awal Desember 2022.

Penurunan harga BBM ini terjadi di saat Pertamina (Persero) sudah menaikkan bensin yang dijualnya pada tanggal 1 Desember 2022 kemarin

SPBU Vivo menurunkan 2 harga BBM yaitu Revvo 90 (setara dengan Pertamax) dan Revvo 95 (setara dengan Shell V-Power).

Hal ini berakibat, kedua harga BBM ini menjadi salah satu yang termurah di kelasnya masing-masing.

Harga BBM di SPBU Vivo, salah satu penurunan terjadi pada Revvo 90 yang memiliki angka oktan (research octane number/RON) 90.

Baca Juga: BBM Naik, Cek Harga Pertamax Turbo Setelah 1 Desember 2022

Karena penurunan harga BBM ini, kini dijual dari yang berawal Rp12.600. Turun hingga Rp12.000 per liter.

Meskipun turun, selisih harga BBM cukup jauh dari Pertalite yang masih dijual di kisaran Rp10.000 per liter.

Selain itu, harga BBM yang ikut turun yaitu Revvo 95 dengan angka oktan RON 95 dari awalnya Rp14.830, kini menjadi Rp14.160 per liter.

Sedangkan harga BBM yang satu lagi dijual oleh SPBU Vivo yaitu Revvo 92 masih di harga yang sama seperti bulan sebelumnya.

Berikut ini adalah daftar harga BBM di SPBU Vivo pada awal Desember 2022:

Revvo 90 : Rp12.000 per liter (turun dari asalnya Rp12.600 per liter)

Revvo 92 : Rp14.140 per liter (sama seperti bulan sebelumnya)

Baca Juga: BBM Naik! Ini Daftar Harga Terbaru Pertamina Per 1 Desember 2022

Revvo 95 : Rp14.160 per liter (turun dari asalnya Rp14.830 per liter)

Itulah informasi tentang harga BBM SPBU Vivo yang turun disaat Pertamina menaikkannya.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x