Pilih Tinggal di Kos atau Apartemen? Mana yang Lebih Baik?

31 Juli 2023, 20:15 WIB
Ilustrasi gambar Apartemen/freepik /

KILAS KLATEN - Tinggal di apartemen masih menjadi primadona bagi para pencari tempat tinggal sementara.

Tentu saja alasannya karena selain terlihat lebih mewah, apartemen memungkinkan mendapatkan banyak fasilitas serta hal-hal lain yang mungkin tidak Anda dapatkan di kos.

Namun, bagi kamu yang ingin memilih kost sebagai alternatif tempat tinggal, sebenarnya hal tersebut bukanlah pilihan yang salah karena masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.

Jika Anda masih bingung memilih lebih baik kos atau apartemen, berikut ini adalah referensi yang bisa Anda jadikan pertimbangan.

Baca Juga: Anak Kos Menjerit, Harga Mie Instan Diperkirakan Naik 3X Lipat

Kos Vs Apartemen, Mana yang Harus Dipilih?

Kebingungan pilih kost atau apartemen tidak hanya terjadi di kalangan mahasiswa saja.

Para pekerja kantoran yang tinggal sendiri pun terkadang merasa galau ketika mencari hunian sementara.

Agar bisa lebih yakin memastikan tempat tinggal yang sesuai kebutuhan, Anda harus mengetahui perbedaan kost dan apartemen terlebih dahulu.

Terdapat beberapa perbedaan mendasar yang perlu Anda tahu ketika memutuskan memilih kost maupun apartemen.

1. Fasilitas

Pasti sudah bukan hal yang aneh lagi jika akan mendapatkan berbagai macam fasilitas melimpah ketika tinggal di apartemen.

Hunian vertikal yang menjulang tinggi dari kejauhan tersebut tentunya banyak menarik minat para penyewa, sehingga tidak mengherankan jika apartemen lebih diprioritaskan.

Apartemen menawarkan fasilitas yang sangat berbeda dibandingkan kost biasa.

2. Adanya Lift di Apartemen

Fasilitas eksklusif yang bisa kamu dapatkan di apartemen adalah bangunan yang sudah dilengkapi lift untuk memudahkan menuju unit kamar.

Jika tinggal di kost, biasanya akan menggunakan tangga biasa.

Tentu bukan masalah besar jika tinggal di lantai 2, namun bisa bayangkan jika kamar berada di lantai 4 dengan kondisi lelah saat tiba di kamar.

3. Lokasi

Lokasi merupakan faktor penting yang menjadi pertimbangan orang dalam memilih tempat tinggal.

Akses ke kawasan perkantoran, fasilitas kesehatan, pusat pendidikan, mal dan transportasi menjadi aspek penentu.

Kalau dibandingkan dengan kos, keunggulan apartemen adalah lokasinya strategis.

Hampir semua apartemen terletak di jalan utama.

Jarang ada gedung apartemen di lokasi terpencil. Sebagian besar apartemen juga berada di pusat kota.

Lokasi apartemen yang strategis ini menawarkan kemudahan akses ke berbagai tempat penting seperti yang akan memudahkan aktivitas sehari-hari. 

Baca Juga: Rumah dan Apartemen Tercantik Yang Ada di Drama Korea, Mana Yang Kalian Sukai?

4. Akses ke transportasi publik

Akses ke transportasi publik menjadi pertimbangan lain dalam memilih hunian.

Apalagi kalau kamu tidak memiliki kendaraan pribadi.

Selain lokasi yang strategis di jalan utama, apartemen biasanya terletak dekat akses transportasi publik.

5. Fasilitas Kamar 

Selain lokasi dan akses transportasi, fasilitas merupakan faktor orang memilih apartemen dibandingkan kos.

Apartemen hadir dengan unit fully furnished.

Furniture yang Anda butuhkan sehari-hari sudah tersedia. Mulai dari kasur, TV, AC, perlengkapan makan, peralatan masak hingga toiletries.

Anda cuma perlu bawa pakaian karena unit apartemen sudah siap huni.

Untuk yang ingin menghemat pengeluaran bulanan, Anda juga bisa masak sendiri.

Unit apartemen menyediakan dapur lengkap dengan peralatan memasak.

Selain menghemat pengeluaran, makanan yang Anda masak sendiri juga lebih terjamin kebersihan dan kandungan gizinya.

6. Fasilitas Kolam Renang & Gym

Selain fasilitas unit, akan dapat free access ke semua fasilitas gedung apartemen.

Hampir semua apartemen menyediakan fasilitas kolam renang dan gym.

Fasilitas ini bisa Anda nikmati sepuasnya sesuai kebutuhanmu. Bisa untuk olahraga atau untuk sekedar refreshing setelah penat bekerja.

Selain itu, fasilitas kolam renang dan gym ini bisa membantu kamu hemat biaya membership fitness.

Beberapa apartemen premium juga menyediakan fasilitas eksklusif tambahan mulai dari lapangan basket, lapangan tenis, jacuzzi hingga sauna.

Buat Anda yang sangat mengutamakan kesehatan fisik dan mental, deretan fasilitas ini bisa meningkatkan kualitas hidup.

Nah itu tadi bisa Anda jadikan referensi tempat tinggal kos atau apartemen ya, yang pasti masing-masing mempunyai kelemahan dan kelebihan ya.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler