5 Cafe yang Biasa Jadi Tempat Syuting Drakor, Love Alarm Hingga The Law Cafe

- 21 Oktober 2022, 18:00 WIB
5 Cafe Yang Biasa Jadi Tempat Syuting Drakor, Love Alarm Hingga The Law Cafe
5 Cafe Yang Biasa Jadi Tempat Syuting Drakor, Love Alarm Hingga The Law Cafe // Kbizoom

KILAS KLATEN - Untuk para penggemar drakor atau yang biasa dikenal juga dengan K-Drama, pasti Anda sering bertanya-tanya, di cafe mana lokasi syutingnya? Pasalnya, pemilihan tempat untuk syuting drakor memang tidak main-main.

Mereka benar-benar memilih cafe yang sesuai dan pas. Tidak hanya itu, kadang kala, pemilihan tempat di drakor juga terlihat sangat aesthetic. Membuat penontonnya penasaran dan berharap dapat berkunjung ke sana.

Berikut beberapa cafe yang biasa dijadikan tempat syuting drakor:

Coffee Bean — Yeouido Kyobo Securities Branch

Merupakan gedung perkantoran yang memiliki 20 lantai di dalamnya, gedung ini selesai dibangun pada 1983 dan terletak di Seoul Yeouido. Ketika selesai dibangun, gedung tersebut pertama kali berfungsi sebagai gedung kantor Yeouido SK Group, kemudian sebuah perusahaan keamanan yang berafiliasi dengan Kyobo Life Insurance pindah ke gedung ini.

Baca Juga: Drakor Horor Spesial Bulan Halloween, Banyak Zombie Menyerang Kota

Dan, Cofee Bean, cafe ini terletak di lantai 2 gedung ini. Cafe ini merupakan cabang dari branch kopi Amerika Utara ‘The Coffee Bean & Tea Leaf’, atau yang sering disingkat menjadi 'Coffee Bean' atau 'The Coffee Bean'.

Coffe Bean didirikan pada 19663, dan toko pertama mereka yang dibuka di Korea Selatan pada 2001. Tempat ini juga menjadi syuting drakor Extraordinary Attorney Woo di episode 5 saat pengacara Kwon Min-woo (Joo Jong-hyuk) bertemu dengan mantan karyawan produsen mesin teller di sini untuk menyelidiki kasus hak cipta.

Café Booter

Cafe ini dibuka pada 2019 dan terletak di bangunan bekas rumah tinggal yang diubah menjadi kafe dengan rooftop. Cafe ini berada di Suwon Haenggung .

Cafe ini menjadi tempat syuting drakor The Law Cafe selama lima bulan, dari 29 Mei hingga 31 Oktober 2022.

Cattle & Bee

Adalah franchise makanan penutup & roti bistro yang telah mempunyai lima gerai di seluruh Korea Selatan. Cabang yang ini, dibuka pada tahun 2017 di Yangjaecheon Cafe Street. Awalnya, Catttle & Bee dibuka pada April 2014 sebagai toko khusus es krim organik oleh CEO perusahaan hiburan Star Iyagi.

Tempat ini menjadi tempat syuting drakor hit Business Proposal di episode 8, saat Kang Tae Mu (Ahn Hyo Seop) membawa Shin Ha Ri (Kim Se Jeong) untuk makan di sini. Tidak hanya itu, tempat itu juga jadi tempat syuting drakor Now Is Beautiful di episode 2, saat Hyun Mi Rae (Bae Da Bin) bertemu dengan suaminya.

Baca Juga: 5 Film yang Menginspirasi Drakor Our Beloved Summer, Jadi Referensi Judul Episodenya!

Habaek Cafe

Merupakan kedai kopi & toko roti spesial yang terletak di desa Sambong. Yang menjadi tempat syuting drakor Ghost Doctor di episode 11, saat Han Seung Won (Tae In Ho) bertemu dengan Dr Ahn Tae Hyun (Ko Sang Ho).

Handsome Party & BeBeCo

Handsome Party & BeBeCo — Cabang Hongdae dibuka pada tahun 2022 yang terletak di Seoul Hapjeong. Sebelum BebeCo pindah, restoran Amerika Bobired juga sempat berlokasi di alamat ini pada tahun 2014 hingga akhir musim panas 2021.

Cafe ini menjadi tempat syuting drakor Cafe Minamdang sebagai ‘Cafe Minamdang’ yang dimiliki oleh Nam Han Joon (Seo In Guk) dan teman baiknya , Gong Soo Cheol (Kwang Si Yang).

Café Valor

Atau yang juga dikenal dengan nama Studio Valor, adalah kafe dan studio film yang terletak di Desa Chowonji. Tempat ini juga sering digunakan sebagai studio foto dan tempat syuting.

Studio Valor berawal mula dari menjual furnitur vintage (hingga saat ini), lalu menambahkan cafe yang dikenal sebagai Cafe Valor.***

Baca Juga: Money Heist Korea, Kisah Perampokan Mata Uang dari Hasil Reunifikasi, Simak Sinopsis Berikut ini

Beberapa drakor hit yang sempat syuting di tempat ini adalah Shooting Star di episode 9, Love Alarm season 2 di episode 1, Mine di episode 16, dan drakor terbaru, Miracle, di episode 2.

Editor: Masruro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah