Ide Masakan Berbuka Puasa, Simak Resep Telur Balado Homemade

27 Maret 2023, 16:17 WIB
Ide Masakan Berbuka Puasa, Simak Resep Telur Balado Homemade /hennykchan/Instagram

KILAS KLATEN - Saat berbuka puasa, biasanya orang-orang akan memakan makanan apa yang tadi ia beli di bazar Ramadhan, baik takjil manis, maupun cemilan gurih lainnya.

Namun, jangan lupakan untuk makan makanan berat seperti nasi, lauk, sayur dan nutrisi lainnya yang penting bagi kesehatan tubuh kita, agar kita lancar dalam menjalankan ibadah puasa dengan sehat tentunya.

Saat berbuka kita membutuhkan asupan sayur, karbohidrat dan protein yang seimbang, jika sebagian anak lebih menyukai favorit protein berupa goreng ayam, ataupun nugget ayam.

Tapi, ada menu lain yang tentunya mudah dibuat, murah dikantong yang tentunya disukai anak-anak, yakni telur balado.

Telur balado ini bisa dijadikan sebagai ide masakan berbuka puasa, selain kaya akan protein, telur balado juga bisa menjadi alternatif lain ketika protein lainnya sedang mengalami lonjakan harga.

Memiliki rasa pedas manis yang tentunya cocok dilidah anak-anak. Telur balado juga cocok disajikan dengan nasi yang masih hangat. Simak resep telur balado homemade berikut.

Baca Juga: Suegerrrr! Resep Es Campur Ala Taiwan untuk Buka Puasa

Resep Telur Balado Pedas

Bahan:

  1. 8 butir telur rebus
  2. 12 biji cabai merah
  3. 3 biji cabai rawit merah
  4. 6 butir bawang merah
  5. 2 butir bawang putih
  6. 2 batang serai (keprek)
  7. Dua buah tomat merah
  8. Secukupnya garam, gula pasir, dan penyedap rasa
  9. Secukupnya minyak untuk menumis
  10. 1 blok terasi sachet

Cara membuat telur balado pedas:

  1. Goreng telur yang sudah direbus dalam minyak banyak sampai terendam, angkat kalau sudah berkulit, sisihkan.
  2. Haluskan cabai merah, rawit merah, bawang merah, bawang putih, terasi bakar dan tomat.
  3. Panaskan minyak, masukkan serai sampai wangi, masukkan bumbu halus, tumis hingga harum.
  4. Bumbui dengan garam, gula, sesuai selera sampai didapat rasa yang pas.
  5. Masukkan telur yang sudah digoreng tadi, aduk cukup rata aja lalu angkat dan sajikan

Baca Juga: Resep Membuat Minuman Fresh Pink Lemonade, Minuman Segar Untuk Berbuka Puasa

Itulah, resep telur balado homemade yang bisa kamu tiru dirumah, sebagai ide masakan berbuka puasa, yang pastinya disukai semua anggota keluarga tercinta.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Tags

Terkini

Terpopuler