8 Manfaat Mentimun untuk Kesehatan: Lalapan Kaya Air dan Antioksidan

- 9 Februari 2023, 05:45 WIB
Manfaat Mentimun bagi Kesehatan Tubuh
Manfaat Mentimun bagi Kesehatan Tubuh /Monika1607/Pixabay

KILAS KLATEN - 8 Manfaat Mentimun untuk Kesehatan: Lalapan Kaya Air dan Antioksidan. Kita pasti kenal dengan lalapan satu ini, selain mudah didapatkan, mentimun juga memiliki banyak manfaat lain bagi kesehatan. Namun tidak banyak orang tahu manfaat mentimun bagi kesehatan, kandungan air melimpah kaya vitamin hingga atasi iritasi.

Mentimun adalah salah satu buah yang cukup populer di Indonesia untuk dijadikan acar, lalapan hingga minuman segar. Buah ini memiliki kandungan air yang tinggi.

Selain untuk kesehatan, mentimun juga identic dengan masker kecantikan, karena diyakini bahwa mentimun mampu menghilangkan lingkar hitam dibawah mata.

Namun tahukah anda bahwa manfaat mentimun bukan hanya itu saja, ada banyak manfaat mentimun khususnya bagi kesehatan?

Manfaat Mentimun bagi Kesehatan

1. Mencegah dehidrasi

Sekitar 95% dari mentimun adalah air, jadi memakannya setiap hari dapat meningkatkan tingkat hidrasi total dalam tubuh yang pada gilirannya, akan mempengaruhi kesehatan kita secara kognitif.

2. Kadar gula darah akan lebih terkontrol

Mentimun mengandung berbagai senyawa fenolik, flavonoid, dan triterpenoid. Menurut peneliti peningkatan asupan mentimun sangat menjanjikan dalam mengendalikan kadar gula darah tinggi.

3. Kesehatan gigi

Mentimun mengandung molybdenum dan fluoride kombinasi yang telah ditemukan untuk memperbaiki kerusakan gigi. Kandungan kalsium mentimun juga bermanfaat untuk gigi yang lebih kuat.

Baca Juga: Selain Manis, Intip Manfaat Coklat untuk Kesehatan

4. Tulang akan lebih kuat

Mentimun mengandung vitamin K dan kalsium, keduanya penting untuk tulang yang lebih kuat. Vitamin K mampu mengurangi resiko patah tulang dan juga memainkan peran penting dalam penyerapan kalsium dalam tulang.

5. Melancarkan sistem pencernaan

Salah satu faktor penyebab sembelit adalah karena kurangnya cairan di dalam tubuh atau dehidrasi. Makan mentimun dapat membantu memperlancar buang air besar, sehingga akan terhindar dari penyakit sembelit.

Selain itu mentimun mengandung serat yang dapat membantu mengatur pergerakan usus. Jenis serat yang terdapat pada mentimun adalah pectin.

6. Meredakan nyeri sendi

Selain membantu menyehatkan tulang, manfaat mentimun lainnya adalah dapat meredakan nyeri sendi dan encok. Mentimun merupakan sumber silika yang dikenal memperkuat jaringan sendi.

7. Mencegah resiko kanker

Manfaat mentimun untuk kesehatan lainnya adalah dapat menurunkan resiko penyakit kanker pada tubuh. Mentimun mengandung polifenol yang disebut lignin, yang berperan untuk mengurangi resiko kanker dan penyakit kardiovaskular tertentu.

Baca Juga: Manfaat Minum Air Ketumbar bagi Kesehatan Tubuh

8. Menenangkan kulit iritasi

Sifat anti inflamasi pada timun dapat membantu menenangkan kulit dari iritasi serta pembengkakan pada kulit, missal seperti mengurangi iritasi kulit akibat sengatan matahari.

Demikian 8 Manfaat Mentimun untuk Kesehatan: Lalapan Kaya Air dan Antioksidan. Bagaimana, sudah tidak memandang sebelah mata mengenai buah satu ini kan?

Selain mudah didapatkan, mentimun juga bisa diolah menjadi makanan yang kaya akan manfaat.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x