Jelang Hari Kemerdekaan RI 2022, Belasan Merah Putih Berkibar di Lereng Merapi

- 2 Agustus 2022, 13:43 WIB
Belasan merah putih dikibarkan dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI 2022
Belasan merah putih dikibarkan dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI 2022 /jatengprov.go.id/

KILAS KLATEN - Menjelang Hari Kemerdekaan RI 2022, belasan bendera merah putih berkibar di lereng Gunung Merapi, Senin (1/8/2022). Tepatnya, di kawasan objek wisata New Selo, yang terleta di Desa Lencoh, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali.

Bendera-bendera yang dikibarkan dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI 2022 yang sebentar lagi akan tiba tersebut berukutran cukup besar.

Belasan bendera merah putih tersebut dikibarkan oleh Forkopimcam Kecamatan Selo, para pemuda dari mantan napiter, serta siswi dari program pertukaran pelajar yang berasal dari Papua.

Dikutip dari website resmi Pemprov Jawa Tengah, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Boyolali, Arif Budi Nuranto menyampaikan, bahwa pengibaran bendera merah putih tersebut merupakan salah satu bentuk upaya untuk menumbuhkan nasionalisme generasi muda.

Baca juga: Dimana Letak Kuala Kencana dan Berapa Jumlah Penduduknya? Berikut Ulasan Mengenai Kota Modern Ini

“Harapannya kita menanamkan nilai Pancasila, wawasan kebangsaan dan cinta Tanah Air,” ungkapnya di sela kegiatan.

Sebelum dilakukan pengibaran bendera dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI 2022 di lereng Gunung Merapi, para peserta dari beberapa elemen di antaranya siswa SMA, mahasiswa dan eks napiter menyerukan yel-yel semangat cinta NKRI.

Salah satu pelajar asal Papua yang mengikuti kegiatan tersebut, Saradina mengaku senang dapat mengikuti pengibaran bendera merah putih di lereng Gunung Merapi dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI 2022.

“Senang sekali. Harapannya membangkitkan semangat NKRI dan memperingati HUT ke-77 RI,” ujar siswi SMA Negeri 3 Boyolali ini.

Hari Kemerdekaan RI 2022 atau HUT RI Ke-77 sendiri akan diperingati secara serentak oleh masyarakat Indonesia dengan upacara pengibaran bendera merah putih pada hari Rabu, 17 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Masruro

Sumber: Jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x