Karyawan Alfamart Diancam ITE oleh Ibu Pengambil Cokelat, Hotman Paris Siap Beri Bantuan Hukum Secara Gratis

- 15 Agustus 2022, 12:16 WIB
Karyawan Alfamart yang Pergoki Seorang Ibu Curi Coklat Ditekan Untuk Minta Maaf, Hotman Paris Turun Tangan
Karyawan Alfamart yang Pergoki Seorang Ibu Curi Coklat Ditekan Untuk Minta Maaf, Hotman Paris Turun Tangan /Diolah Dari Google

KILAS KLATEN - Tanggapi video viral tentang karyawan Alfamart yang diancam UU ITE oleh seorang ibu-ibu pengambil cokelat, Pengacara kondang Hotman Paris siap bela dan beri bantuan hukum secara gratis.

Diketahui video viral tersebut terjadi di Tangerang. Banyak nitizen yang membela karyawan Alfamart tersebut dikarenakan apa yang dilakukan karyawan itu adalah benar dan yang sangat disayangkan karyawan tersebut kelihatan tertekan karena diancam UU ITE.

Menanggapi hal tersebut, melalui instagram pribadinya, Hotman Paris memberikan tanggapan dikarenakan banyak DM yang masuk mengadu tentang pegawai Alfamart.

"Hotman lagi di Bali, baca semua DM-DM yang datang ke Hotman, mengadu tentang pegawai Alfamart," melalui akun instagram pribadinya(15/08).

Baca Juga: Viral! Ibu-Ibu Naik Mercy Kepergok Ambil Coklat di Alfamart, Malah Bawa Pengacara Meminta Karyawan Minta Maaf

"Halo pegawai Alfamart, kamu mengadu ke saya, jangan takut," kata Hotman Paris.

"Saya siap membela kamu, gratis. Hotman Paris siap membela pegawai Alfamart secara gratis," ujar Hotman Paris melalui akun Instagramnya @hotmanparisofficial.

"Jangan minta maaf kalau kau merasa tidak bersalah. Jangan minta maaf kalau kau tidak merasa bersalah, lawan," lanjut Hotman Paris.

Hotman Paris juga mengatakan jangan meminta maaf jika tak bersalah. Dikarenakan ibu tersebutlah yang harusnya meminta maaf.

Diketahui mengenai hal tersebut, pihak Management Alfamart telah memberikan tanggapan mengenai ibu-ibu yang diduga mencuri. Management Alfamat menyebut karyawannya itu diancam dengan UU ITE oleh ibu-ibu tersebut.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x