FIFA Siap berkantor di Jakarta usai Piala Dunia Qatar 2022

23 November 2022, 15:20 WIB
FIFA Siap berkantor di Jakarta usai Piala Dunia Qatar 2022 /(Dok. FIFA)

KILAS KLATEN - FIFA sebagai federasi sepak bola dunia rencana akan berkantor di Jakarta usai gelaran Piala Dunia Qatar 2022.

Zainudin Amali selaku Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) menyampaikan, FIFA akan berkantor di Indonesia sebagai bentuk persiapan jelang Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia pada 2023 mendatang.

Amali juga mengungkapkan, FIFA akan berkantor selama masa persiapan hingga selesainya Piala Dunia U20.

“Setelah Piala Dunia Qatar 2022, FIFA akan berkantor di sini (Indonesia). Itu (kantor) sudah disiapkan di Jakarta cukup besar mereka akan berkantor di sini selama persiapan sampai dengan selesainya event,” kata Amali dikutip Kilasklaten.com hari ini Rabu, 23 November 2022.

Piala Dunia U-20 di Indonesia sendiri akan digelar pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023 mendatang.

Baca Juga: Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate Pecahkan Rekor Sir Alf Ramsey

Dengan FIFA yang berkantor di Jakarta, maka diharapkan segala bentuk koordinasi persiapan dan pelaksanaan Piala Dunia U20 2023 akan semakin mudah.

Amali berharap panitia lokal Indonesia bisa mudah berkoordinasi dengan FIFA.

“Kalau ada sesuatu yang harus kita tanyakan, dia (FIFA) ada di sini di Jakarta. Jadi lebih mudah koordinasinya,” ujar Amali.

Terkait pembukaan Piala Dunia U20 nanti, Amali menjelaskan bahwa penyelenggaraannya akan berbeda dengan Piala Dunia Qatar 2022 yang diikuti tim senior yang nantinya tidak ada upacara pembukaan atau opening ceremony.

“Piala Dunia U20 memang tidak ada pembukaan seperti yang senior. Padahal saya sudah minta kepada pak presiden, pak Jokowi supaya ada pembukaan yang meriah seperti pembukaan Asian Games (2018) dan ternyata aturan FIFA tidak memungkinkan. Pembukaan itu adalah pertandingan pertama,” jelasnya.

Baca Juga: Arab Saudi Taklukan Argentina di Piala Dunia, Raja Salman Umumkan Hari Cuti Nasional

Untuk pembukaan Piala Dunia U20, ada tiga stadion yang disiapkan yaitu stadion Manahan Solo, Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta dan stadion Gelora Bung Tomo Stadium (GBT) Surabaya.

“Jadi tiga itu yang menjadi pilihan kita, tergantung FIFA yang memutuskan bukan kami,” pungkasnya.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Tags

Terkini

Terpopuler