Sebutkan Lima Cabang Iman dari Ranah Tashdiqun bil Qalbi! Berikut Jawaban Lengkap Beserta Pembahasannya

- 21 September 2022, 12:00 WIB
Ilustrasi Sebutkan Lima Cabang Iman dari Ranah Tashdiqun bil Qalbi! Berikut Jawaban Lengkap Beserta Pembahasannya
Ilustrasi Sebutkan Lima Cabang Iman dari Ranah Tashdiqun bil Qalbi! Berikut Jawaban Lengkap Beserta Pembahasannya /Pixabay/apassingstranger.

Pembahasan tentang iman tentu tidak bisa lepas dari pembahasan tentang keyakinan.

Orientasi tentang pembahasan iman ini dititikberatkan pada jiwa atau hati, karena pusat dari keyakinan seseorang adalah hati.

Orang yang beriman yaitu orang yang di dalam hatinya, di setiap ucapannya dan pada segala tindakannya adalah sama, sehingga dapat diartikan bahwa orang yang beriman adalah orang yang jujur, memiliki prinsip, pandangan dan sikap hidup yang teguh.

Dengan demikian, yang dimaksudkan dengan iman yang sejati adalah iman dengan keyakinan penuh yang terpatri di dalam hati. Tidak ada perasaan ragu sedikit pun serta akan selalu mempengaruhi orientasi dan arah kehidupan, sikap hidup dan aktivitas dalam kehidupan.

Sebagaimana disebutkan dalam firman Allah Swt. dalam QS. Ibrahim/14: 27 yang artinya:

“Allah meneguhkan (iman) orang-orang yang beriman dengan ucapan yang teguh (dalam kehidupan) di dunia dan di akhirat; dan Allah menyesatkan orang-orang yang zalim dan Allah berbuat apa yang Dia kehendaki.”

Baca juga: Jelaskan Fungsi dan Hikmah Iman kepada Hari Akhir! Simak Jawaban Berikut Ini

Berkaitan dengan hal tersebut, maka pengelompokan cabang-cabang iman yang termasuk dalam kelompok niat, aqidah dan hati terdiri dari tiga puluh hal, yaitu:

1. Iman kepada Allah Swt.
2. Iman kepada malaikat Allah Swt.
3. Iman kepada kitab-kitab Allah Swt.
4. Iman kepada rasul-rasul Allah Swt.
5. Iman kepada takdir baik dan takdir buruk Allah Swt.
6. Iman kepada hari akhir
7. Iman kepada kebangkitan setelah kematian
8. Iman bahwa manusia akan dikumpulkan di Yaumul Mahsyar setelah hari kebangkitan
9. Iman bahwa orang mukmin akan tinggal di surga, dan orang kafir akan tinggal di neraka
10. Mencintai Allah Swt.
11. Mencintai dan membenci karena Allah Swt.
12. Mencintai Rasulullah Saw. dan yang memuliakannya
13. Ikhlas, tidak riya dan menjauhi sifat munafiq
14. Bertaubat, menyesal dan janji tidak akan mengulang suatu perbuatan dosa
15. Takut kepada Allah Swt.

Baca juga: Apa Itu Berpikir Komputasional? Berikut Rangkuman Materi Bab 2 Informatika Kelas 10 SMA

Halaman:

Editor: Masruro

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah