Waspadai! Dampak Gadget bagi Perkembangan Anak

- 9 Februari 2023, 11:24 WIB
Waspadai! Dampak Gadget bagi Perkembangan Anak
Waspadai! Dampak Gadget bagi Perkembangan Anak /Victoria_Watercolor /Pixabay

KILAS KLATEN - Waspadai! Dampak Gadget bagi Perkembangan Anak. Gadget, baik itu handphone (HP), tablet, hingga laptop, merupakan barang yang sulit dilepaskan dari kehidupan sehari-hari. Alat ini juga tidak asing lagi untuk anak-anak. Dari anak Sekolah Dasar hingga taman kanak-kanak sekalipun, sudah banyak yang memiliki gadget sendiri.

Bahaya gadget bagi anak umumnya berkaitan dengan dampaknya terhadap kesehatan anak, baik secara fisik maupun mental. Misalnya, penggunaan smartphone yang tidak dibatasi oleh orangtua dapat menyebabkan kecanduan.

Namun di balik sesuatu pasti ada dampak positif dan negatif nya, begitupun dengan gadget yang hampir setiap saat kita pegang. Mari kita simak dampak positif dari gadget.

Baca Juga: Pentingnya Kenali Bakat Anak Sejak Dini

Dampak positif gadget

1. Mempermudahkan kita dalam berkomunikasi

Telah menjadi hal biasa ketika kita akan berkomunikasi dengan orang yang jauh disana. Dengan adanya gadget berupa handphone, membuat kita mudah dalam bertukar kabar dengan sanak saudara yang berada di luar negeri sekalipun.

2. Mempermudah mendapatkan informasi

Dengan perkembangan zaman yang begitu pesat, saat ini memudahkan para pengguna gadget mengakses berbagai informasi hanya dalam hitungan detik saja.

Namun sebagai pengguna kita harus pintar-pintar memilah mana informasi yang sekiranya benar dan bermanfaat dan mana yang bukan.

3. Menambah relasi

Dengan adanya beberapa aplikasi media sosial yang di install pada gadget, memberikan kita banyak informasi yang dibutuhkan.

Bukan hanya itu, di dalam media sosial juga banyak platform platform belajar yang bisa kita akses, bahkan gratis. Di Dalam komunitas belajar tersebut, kita pun menjadi dapat banyak kenalan dengan orang yang daerahnya berbeda dengan kita.

Baca Juga: Pubertas dan Perubahan yang Terjadi pada Tubuh Anak Remaja

Dampak negatif gadget

Selain berdampak positif, Dampak negatif smartphone ini tentunya berdampak buruk terhadap kesehatan mental anak.

Sebagai orangtua, Anda harus mewaspadai berbagai bahaya ini. gadget juga memiliki dampak negatif bagi penggunanya, diantaranya;

1. Berpotensi menyebabkan kecanduan gadget

Banyak anak-anak Indonesia yang menderita gangguan mental akibat kecanduan gadget.Sebagai orangtua, Anda perlu mengantisipasi pengaruh gadget terhadap anak ini. Jika anak menunjukkan ciri-ciri kecanduan gadget, seperti pemakaian gadget berlebihan setiap harinya, marah ketika diminta untuk berhenti atau diambil gadget-nya, hingga menunjukkan perilaku agresif, sebaiknya Anda segera bawa anak ke psikolog untuk mencari jalan keluarnya.

2. Berpotensi mengalami cyberbullying

Berbicara soal bahaya handphone, banyak orang yang sering melupakan media sosial. Padahal di sinilah segala macam marabahaya mengintai anak-anak, mulai dari ancaman pedofilia hingga cyberbullying. Semua ini dapat membawa dampak buruk terhadap kesehatan mental anak Anda.

Oleh karena itu, Anda harus menjelaskan dampak negatif gadget bagi anak ini supaya mereka bisa menghindarinya. Anda juga bisa menyalakan fitur parental control untuk memantau penggunaan gadget pada anak.

Baca Juga: Literacy Cloud Dapat Menumbuhkan Minat Baca di Rumah untuk Anak Usia Dini

3. Berpotensi menyebabkan gangguan tidur

Salah satu dampak negatif akibat terlalu lama main HP bagi anak adalah terganggunya jam tidur si kecil. Penggunaan gadget yang tidak dibatasi dapat menyebabkan anak-anak begadang, baik itu untuk main game, bercengkrama dengan teman-temannya, atau mengakses media sosial.

Jika kondisi ini berlangsung secara terus-menerus, kesehatan fisik anak bisa terganggu. Mereka bisa menjadi mudah lelah, merasa letih seharian, mudah lupa, hingga sulit untuk belajar.

Dampak negatif gadget bagi anak ini juga memicu berbagai masalah mental, seperti kecemasan dan depresi.

4. Berpotensi berbahaya bagi otak anak

Otak manusia dianggap sensitif terhadap radiasi elektromagnetik sehingga barang-barang yang memancarkan gelombang elektromagnetik seperti gadget dianggap berbahaya, khususnya bagi anak-anak.

Gelombang elektromagnetik yang dipancarkan gadget dianggap bisa mengganggu aktivitas otak anak sehingga berdampak buruk terhadap kemampuan belajarnya dan berpotensi menyebabkan gangguan perilaku.

Meski demikian, diperlukan berbagai penelitian lebih lanjut untuk membuktikan bahayanya terhadap anak. Hingga saat ini, belum ada bukti konkret yang menjelaskan bahwa dampak negatif gadget pada anak dapat membahayakan otaknya.

5. Gangguan penglihatan

Akibat anak terlalu sering main gadget bisa membuat mata menjadi tegang sehingga penglihatan buram atau berbayang. Bahkan anak-anak yang kecanduan bermain game di komputer lebih mungkin mengalami gangguan penglihatan saat mereka tumbuh.

Padahal agar penglihatan terjaga dengan baik, anak harus menatap berbagai benda dari jarak yang berbeda-beda. Sebaliknya, menatap layar gadget hanya membuat anak terpaku pada satu objek, dan terpapar oleh cahaya yang dipancarkannya.

Baca Juga: Masa Depan Industri Pertanian Indonesia Kehilangan Penerus? Inilah Alasan Kenapa Anak Muda Enggan Jadi Petani

6. Minimnya interaksi sosial

Hati-hati, bahaya HP untuk anak dapat membuat anak jarang berkomunikasi dengan teman-teman atau keluarganya di dunia nyata.

Dikutip dari Golden Peak Education, dampak gadget bagi anak ini berpotensi membuat mereka merasa tidak nyaman untuk berinteraksi tatap muka dengan orang-orang di sekitarnya.

Jika terus dibiarkan, anak-anak ditakutkan bisa kesulitan untuk bersosialisasi di lingkungannya.

Lalu bagaimana tips agar anak tidak kecanduan bermain gadget? Simak tips berikut;

Tips agar anak tidak kecanduan gadget

1. Jangan gunakan gadget di depan anak untuk memberikan contoh yang baik.

2. Jangan belikan anak gadget, terutama smartphone, di bawah usia 16 tahun.

3. Pastikan gadget berada di tangan Anda dan jauh dari genggaman anak di malam hari.

4. Batasi penggunaan gadget pada anak setiap harinya

5. Ajak anak melakukan kegiatan menyenangkan lainnya, seperti melukis atau membuat kerajinan tangan

5. Pasang fitur parental control untuk memantau penggunaan gadget pada anak

6. Ajak anak melakukan aktivitas fisik, misalnya berjalan-jalan di taman atau bermain petak umpet.

7. Dampak Gadget bagi Perkembangan Anak. Orangtua perlu mempertimbangkan berbagai dampak positif dan negatif gadget pada anak.

Hal ini dilakukan supaya mereka bisa mengambil manfaat dari gadget dan terhindar dari dampak negatifnya.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah