Pahami 5 Cara Ampuh Menulis Personal Statement, Salah Satu Persyaratan Beasiswa yang Harus Ada

- 2 Maret 2023, 14:50 WIB
Ilustrasi -  Cara Ampuh Menulis Personal Statement, Salah Satu Persyaratan Beasiswa
Ilustrasi - Cara Ampuh Menulis Personal Statement, Salah Satu Persyaratan Beasiswa /todoran bogdan/pexels

KILAS KLATEN - Jika kamu akan mendaftar sebuah beasiswa, pastinya ada persyaratan tertentu yang harus kamu persiapkan. Ada beberapa beasiswa yang salah satu ketentuannya ada esai Personal Statement, meskipun ada yang tidak.

Namun, kamu tetap harus mengetahui apa itu Personal Statement untuk pengetahuan kamu dan berjaga-jaga jika sewaktu-waktu kamu membutuhkannya.

Bagi sebagian orang menulis esai Personal Statement bisa menjadi momok tersendiri karena masih bingung, bagaimana menulis personal statement yang kuat dan meyakinkan.

Yang pertama yang harus kamu ketahui adalah, apa itu Personal Statement? Personal Statement merupakan tulisan yang menjelaskan siapa diri kamu.

Meskipun dalam Personal Statement ini menceritakan tentang dirimu sendiri, menulis esai ini juga butuh persiapan dan punya seninya sendiri, agar esai kamu menarik dan meyakinkan. Lalu apa saja yang harus ada di Personal Statement? Simak ulasan berikut.

Baca Juga: Kuliah Gratis di University of Oxford dan Cambridge Melalui Beasiswa Jardine Foundation

  1. Alasan kamu mendaftar

Setiap pemberi beasiswa ingin melihat motivasi dan keseriusan kamu dalam memilih mereka sebagai pemberi beasiswa. Dan tentunya mereka mencari yang terbaik dari yang terbaik.

Jelaskan mengapa alasan kamu mendatar dengan menyambungkan latar belakang pendidikan atau pekerjaan, tujuan pribadimu dan tujuan lembaga yang dituju, seperti benang merah. 

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x