Gerakan Pasar Murah Jepara, Pastikan Kebutuhan Masyarakat dalam Kondisi Aman

- 5 November 2023, 17:10 WIB
Gerakan Pasar Murah Jepara, Pastikan Kebutuhan Masyarakat dalam Kondisi Aman
Gerakan Pasar Murah Jepara, Pastikan Kebutuhan Masyarakat dalam Kondisi Aman /pemprovjateng/Gerakan Pasar Murah Jepara, Pastikan Kebutuhan Masyarakat dalam Kondisi Aman/

KILAS KLATEN - Pembukaan gerakan pangan murah (GPM) digelar di Lapangan Desa Demangan, Kecamatan Tahunan, Kamis, 2 November 2023.

Dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Jepara Edy Sujatmiko, pada Sekda memastikan, stok dan distribusi barang kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) dalam kondisi aman.

Selain itu warga diminta membeli barang secukupnya, karena panic buying justru akan memacu kenaikan harga.

Baca Juga: Seekor Sapi Milik Pedagang Mati Tersambar Kereta di Selatan Pasar Prambanan Klaten

Pada GPM kali ini, kata Edy, berbagai barang kepokmas bersubsidi dijual di 13 stan, dengan total lebih dari 8,5 ton.

Tidak hanya kepokmas, belasan stan yang menjual dagangan pangan lokal juga ikut berpartisipasi di GPM.

Terkait GPM, Sekda menuturkan, tahun ini pihaknya sudah menggelar GPM sebanyak enam kali, dengan menggunakan dana insentif fiskal dari pemerintah pusat.

Menurutnya, dengan menggunakan dana insentif fiskal untuk GPM, semakin banyak warga Jepara yang merasakan langsung manfaat dana insentif fiskal.

“Ini bagian dari keberhasilan warga Jepara, sehingga kita mendapat insentif fiskal Rp33 miliar, lalu bisa menggelar GPM, dengan penyediaan barang dengan harga lebih murah,” jelasnya.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x